Pantai Takisung
Harga Tiket Masuk: Rp5.000 - Rp50.000Jam Buka: 24 JamNomor Telepon: -Alamat: Jl. Raya Takisung, Takisung, Tanah Laut, Kalimantan Selatan, 70861Pantai Takisung menjadi satu dari sekian pantai indah di wilayah Tanah Laut, Kalimantan Selatan. Pantai yang satu ini menyajikan pemandangan alam mempesona. Pengunjung akan dimanjakan suasana pantai yang menenangkan.
Suasana asri di sekitar pantai didukung oleh pepohonan sekitar yang tinggi menjulang. Selain tentu saja berbagai aktivitas dan wahana yang tersedia siap menghibur wisatawan. Baik untuk anak-anak maupun orang dewasa.
Harga Tiket Masuk Pantai Takisung
Untuk masuk ke Pantai Takisung, pengujung tidak dipungut biaya yang mahal. Pengunjung hanya perlu merogoh kocek yang nominalnya kecil. Sehingga, pengunjung tidak akan merasa kemahalan dengan harga tiket yang dibebankan.
Harga Tiket Masuk | |
Senin – Jumat | Rp 5.000 |
Akhir Pekan | Rp 10.000 |
Hari Libur Nasional | Rp 10.000 |
Wahana | |
Banana Boat Untuk Anak | Rp 15.000 |
Banana Boat Untuk Dewasa | Rp 20.000 |
Sewa ATV |
R0 50.000 per Setengah Jam
|
Baca: Destinasi Wisata Terbaik di Tanah Laut
Jam Buka
Tak berbeda dengan pantai lainnya, Pengunjung bisa bertandang ke pantai ini kapan saja. Karena Pantai Takisung tidak memiliki jadwal buka dan tutup tertentu. Pengunjung pun bisa lebih leluasa berkunjung ke pantai ini tanpa terbatas waktu.
Jam Buka | |
Setiap Hari | 24 Jam |
Ragam Aktivitas Seru di Pantai Takisung
Pantai Takisung selalu ramai didatangi pengunjung, baik warga setempat maupun orang dari luar kota. Karena pengunjung bisa melakukan aktivitas berlibur yang seru di pantai ini. Tak ketinggalan pula ada sejumlah daya tarik alam yang membuat pantai ini digemari.
Bermain Air & BerenangÂ
Aktivitas utama yang bisa pengunjung lakukan di pantai ini yaitu bermain air di lautnya. Pengunjung bisa melakukan aktivitas di laut Pantai Takisung tanpa perlu khawatir. Karena ombak lautnya tidak besar, sehingga aman digunakan.
Pengunjung aman jika berenang di laut pantai ini, sehingga tak perlu cemas akan tenggelam. Namun pengunjung harus tetap mematuhi peraturan jika berenang di lautnya. Salah satu peraturan yang harus dipatuhi yakni berenang tidak sampai ke tengah lautan.
Pengunjung hanya diperbolehkan berenang di tepi laut yang dekat dengan bibir pantai. Karena jika berenang hingga ke tengah lautan akan sangat berbahaya. Di tengah lautan tekstur pantainya lebih dalam sehingga bisa menyebabkan tenggelam. Selain itu, ombak di tengah laut cenderung lebih besar. Hal ini bisa mengakibatkan pengunjung tergulung ombak.
Baca: Pantai Asmara Tanah Laut: Tiket & 7 Aktivitas Seru
Menyaksikan Pentas Seni
Pihak pengelola juga menyediakan sarana hiburan yang bisa dinikmati pengunjung. Salah satunya adalah live music yang menghadirkan penyanyi-penyanyi lokal. Pengunjung bisa menikmati alunan musik dengan latar belakang pemandangan pantai yang indah.
Selain music live, di pantai yang satu ini juga sering digelar sejumlah pertunjukkan seni. Beberapa pertunjukkan seni yang sering diselenggarakan oleh pihak pengelola adalah tarian. Pengunjung bisa menyaksikan seni tari khas daerah setempat yang begitu mempesona.
Naik Banana Boat
Untuk pengunjung yang menyukai hal pemacu adrenalin, ada baiknya untuk mencoba naik banana boat. Dengan menaiki banana boat, pengunjung akan merasakan sensasi menegangkan di atas lautan lepas. Pengunjung bahkan bisa melihat pemandangan Pantai Takisung dari sudut pandang yang berbeda.
Seru-seruan Bermain ATV di Pantai Takisung
Pengunjung bisa menyewa ATV untuk berkeliling.Foto: Google Maps/ Yuyun Yuliendanie
Wahana pemacu adrenalin selanjutnya adalah ATV. Pengunjung bisa menaiki ATV sambil menikmati pemandangan sekitar pantai. Dengan ATV, pengunjung bisa berkeliling di bibir pantai yang luas.
Objek Foto Eksotis
Berkunjung ke pantai yang eksotis tak lengkap rasanya jika tidak mengabadikan momen ke dalam jepretan. Sehingga, pengunjung harus menyiapkan memori kamera atau smartphone dengan kapasitas besar.
Terlebih jika berkunjung ke Pantai Takisung, pengunjung wajib memotret setiap sudut obyek wisata alam ini. Pantai ini dikelilingi pepohonan hijau yang lebat dan rindang. Sehingga, pemandangan asri ini bagus jika diabadikan ke dalam jepretan.
Di pantai ini juga terdapat pemukiman penduduk lokal. Sebagian besar penduduk Takisung bermata pencaharian sebagai nelayan. Pengunjung pun bisa menyaksikan lalu lalang nelayan menangkap ikan. Aktivitas menarik ini tentu saja bagus untuk dipotret sebagai kenang-kenangan.
Melihat Indahnya Sunset
Sore hari menjadi waktu favorit pengunjung Pantai Takisung yang ingin menyukai keindahan matahari terbenam. Karena pantai ini memiliki panorama matahari tenggelam yang mempesona. Pengunjung akan disuguhi perpaduan langit jingga dan semburat merah yang menawan.
Pengunjung bisa duduk-duduk di pinggir pantai sambil menyaksikan detik-detik matahari tenggelam. Kegiatan ini menjadi favorit para muda-mudi yang ingin menikmati syahdunya tempat wisata ini.
Panorama eksotis ini tak jarang diabadikan ke dalam foto oleh para pengunjung. Hal ini dikarenakan suasana indah di sore hari sayang jika tidak dipotret. Pengunjung bisa mengambil jepretan yang Instagramable dengan latar belakang sunset.
Fasilitas
Pihak pengelola pantai menyediakan fasilitas yang bisa digunakan untuk pengunjung. Fasilitas yang dimaksud antara lain toilet, tempat parkir, dan pondok bersantai. Pengunjung juga bisa menyewa sejumlah wahana seru seperti banana boat hingga ATV. Untuk pengunjung yang ingin membawa oleh-oleh sebaiknya mendatangi toko souvenir di sekitar pantai.
Rute & Lokasi Pantai Takisung
Objek wisata pantai ini berlokasi di Kecamatan Takisung. Letak pantai ini masih dalam kawasan Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan. Namun untuk menuju obyek wisata alam ini sebaiknya berangkat dari Kota Pelaihari.
Lokasi pantai dari Kota Pelaihari hanya sekitar 22 kilometer. Pengunjung bisa menuju ke obyek wisata alam ini dalam waktu 30 menit. Sepanjang perjalanan, pengunjung akan disuguhi lebatnya pepohonan.