Beranda Tempat Wisata

GUNUNG TAMPOMAS Tiket & Aktivitas

0
Wisatawan naik perahu berkeliling Danau yang ada di Gunung Tampomas
Wisatawan naik perahu berkeliling Danau yang ada di Gunung Tampomas. Foto: Google Maps/

Gunung Tampomas

Harga Tiket Masuk: Rp3.000Jam Buka: 08.00 WIB - 16.00 WIBNomor Telepon: -Alamat: Jl. Raya Brengkok – Banjarnegara, Binangun, Parakancanggah, Banjarnegara, Banjarnegara, Jawa Tengah, 53412

Mendengar Gunung Tampomas mungkin akan langsung terpikir gunung berapi yang ada di Kota Sumedang. Namun ternyata di daerah lain ada destinasi wisata yang memiliki nama yang sama. Bedanya tempat ini berada di Kabupaten Banjarnegara. Wisata ini menyuguhkan pemandangan unik berupa perbukitan batu dengan sebuah danau di tengah-tengahnya. Kawasannya sangat cocok untuk melepas penat karena lokasinya berada di pedesaan yang asri dan jauh dari riuh kota.

Meski baru dibuka tempat ini dengan cepat menjadi primadona. Hal itu karena pesona yang ditawarkan memang sangat berbeda dengan wisata lain di Banjarnegara. Keindahan tebing yang seperti sebuah pahatan berpadu dengan sebuah danau menjadi sajian yang memanjakan mata. Berbagai aktivitas alam seru pun bisa dilakukan di tempat ini seperti memancing, berkeliling danau hingga off road menggunakan jeep.

Harga Tiket Masuk Wisata Gunung Tampomas

Obyek wisata alam ini mempunyai harga tiket masuk yang sangat murah meriah dan terjangkau. Tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam wisatawan sudah bisa menikmati panorama alam yang memanjakan mata.

Harga Tiket Masuk
Tiket masukRp3.000

Baca: SURYA YUDHA PARK Tiket & Aktivitas

Jam Buka Wisata Gunung Tampomas

Penting untuk mengetahui jam operasioanal dari tempat wisata ini agar bisa mempersiapkan waktu yang tepat. Kawasan wisata ini buka setiap hari dari pagi hingga sore. Pastikan untuk datang ketika cuaca cerah. Sebab saat hujan area akan cukup licin dan pemandangan menjadi kurang menarik.

Jam Buka
Setiap Hari08.00 WIB – 16.00 WIB

Sejarah Gunung Tampomas Banjarnegara

danau yang dikelilingi tebing-tebing batu
Tebing batu dengan danau di tengah-tengahnya menjadi sajian utama di tempat wisata ini. Foto: Gmaps/Muhammad Nabhan

Yang menarik, apa yang ada di wisata ini tidak terbentuk secara alami melainkan ulah manusia. Pada tahun 1980 ada program pembangunan waduk dari pemerintah pusat. Untuk memenuhi material batuan sebagai bahan bangunan maka pemerintah Kabupaten Banjarnegara memutuskan untuk meledakkan Gunung Tampomas.

Hal ini tak lepas dari area gunung yang kaya akan material batuan. Bukit-bukit terbelah menjadi tebing-tebing curam. Di tengah tebing, terbentuk danau dengan genangan air sedalam 3 meter seluas 1,5 hektare.

Usai pembangunan waduk areanya terbengkalai dengan masih menyisakan banyak material bebatuan. Setelah itu kawasan tersebut menjadi tambang liar karena masih banyak material yang bisa diambil. Dan pada akhirnya tahun 2018 area Gunung Tampomas terbuka menjadi obyek wisata karena potensi keindahan yang dimilikinya.

Baca: TRMS SERULINGMAS Banjarnegara Tiket & Atraksi

Keliling Danau Dengan Perahu

Naik perahu di Gunung Tampomas
Keliling danau dengan menggunakan perahu bisa menjadi pilihan aktivitas yang menarik. Foto: Gmaps/Nayara Official

Untuk menikmati keindahan kawasan wisata ini, terdapat beberapa pilihan. Salah satunya adalah dengan berkeliling danau menggunakan perahu. Wisatawan akan diajak menikmati pengalaman baru menyusuri danau dengan airnya yang hijau.

Dari tengah danau, pesona tebing-tebing yang seperti dipahat menjadi sebuah sajian yang menakjubkan. Wisatawan juga bisa melihat dari dekat kumpulan bunga-bunga teratai yang banyak tumbuh di area danau.

Baca: Alun-Alun Banjarnegara: Wisata Murah Tengah Kota

Memacu Adrenalin Dengan Berkeliling Naik Jeep

Wahana menarik lainnya di obyek wisata ini yaitu kegiatan off road menggunakan jeep. Bagi yang suka aktivitas memacu adrenalin, wahana ini sangat patut untuk dicoba. Wisatawan akan diajak menyusuri sekeliling area wisata dengan trek yang menantang.

Bagian yang menjadi favorit adalah saat melewati aliran sungai kecil. Di trek tersebut adrenalin akan benar-benar bisa terpacu. Kebut-kebutan di sungai dengan sensasi cipratan air akan benar-benar memberikan nuansa petualangan.

Pemandangan selama keliling menggunakan jeep juga sangat mempesona. Hamparan sawah dan perkebunan warga sekitar dengan barisan bukit-bukit hijau yang mengelilinginya menjadi perpaduan yang indah.

Baca: Negeri Di Atas Awan Dieng Tiket & Pesona

Bersantai Menikmati Pesona Gunung Tampomas

Sekedar bersantai menikmati pemandangan juga bisa menjadi pilihan yang tepat selama berada di sini. Pemandangan alam yang menakjubkan ditambah dengan hawa sejuk khas pedesaan memang sangat cocok untuk melepas penat. Di area tepi danau sudah banyak tersedia gazebo untuk bersantai. Agar lebih nikmat wisatawan bisa memesan aneka kuliner yang ada di warung-warung.

Berbagai hidangan yang menggugah selera tersedia di sekitar kawasan wisata ini. Namun yang paling terkenal tentu saja tempe kemulnya. Makanan ini adalah sejenis mendoan yang merupakan kudapan khas dari Banjarnegara.

Baca: CANDI ARJUNA Tiket & Ragam Pesona

Keliling Naik Kuda

Naik kuda di Gunung Tampomas
Di Gunung Tampomas ada wahana naik kuda untuk berkeliling area wisata. Foto: Gmaps/Izzatul Channel

Wahana lain yang juga tak kalah seru yaitu berkeliling area wisata dengan menunggang kuda. Bagi yang membawa anak, si kecil pasti akan sangat senang ikut jalan-jalan dengan naik kuda. Kuda sewaan di tempat wisata ini rata-rata memang berukuran kecil. Sehingga sangat cocok untuk anak-anak.

Aneka Spot Foto Instagram-able

Barisan tebing yang mempesona
Barisan tebing yang seperti sebuah pahatan menjadi spot foto yang menarik. Foto: Gmaps/Dhana

Bagi pecinta aktivitas fotografi, di sini memiliki banyak spot foto menarik yang sayang jika terlewat. Tebing-tebing batu dengan lekukan artistik seperti pahatan merupakan salah satu spot foto utama. Selain itu di area tepi danau juga banyak tersedia spot menarik. Hal itu semakin menambah keindahan dari obyek wisata yang satu ini.

Berbagai Acara di Gunung Tampomas

Menariknya tempat ini juga seringkali menggelar berbagai macam acara untuk menarik kehadiran wisatawan. salah satunya yaitu festival budaya. Di mana pada acara ini perahu-perahu akan mendapat hiasan sangat cantik dan diarak berkeliling danau. Selain itu terdapat pula panggung yang menghadirkan berbagai macam kesenian seperti tarian hingga musik.

Fasilitas Gunung Tampomas

Meski terbilang sebagai wisata yang masih baru, namun fasilitas yang tersedia sudah cukup lengkap dan memadai. Di sini tersedia area parkir yang luas, toilet dan kamar mandi, gazebo, mushola, hingga warung makan.

Lokasi Gunung Tampomas

Obyek wisata ini beralamat di Jl. Raya Brengkok – Banjarnegara, Binangun, Parakancanggah, Kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Lokasinya tidak jauh dari pusat kota, hanya sekitar 9 km saja.

Exit mobile version