Beranda Tempat Wisata

PANTAI LAMPUUK: Tiket & Wahana Pantai Seru

0
Pantai Lampuuk dan tebingnya
Pantai Lampuuk terletak agak menjorok ke dalam dan terlindung dari angin oleh tebing di sekitarnya - Foto: Google Maps/Fajri

Pantai Lampuuk

Harga Tiket Masuk: Rp3.000 Jam Buka: 08.00 - 18.30Nomor Telepon: -Alamat: Desa Meunasah Masjid, Lhoknga, Aceh Besar, Aceh, 2322

Pantai Lampuuk merupakan pantai wisata populer dari Aceh Besar. Pantai ini masih satu kawasan dengan Pantai Momong dan Pantai Lhoknga yang mengapitnya. Pada peristiwa tsunami tahun 2004 lalu, pantai ini termasuk wilayah yang terdampak cukup parah. Setelah melalui masa pemulihan, pantai ini kembali siap menerima kunjungan wisatawan.

Pesona pantai ini terletak pada kebersihan dan keindahan lautnya. Bibir pantainya luas dan ombaknya bersahabat bahkan untuk berselancar. Fasilitasnya pun terbilang yang paling lengkap di antara pantai-pantai lain di Aceh. Jika sedang bertandang ke Serambi Mekah ini, tak ada salahnya mengintip keindahan Pantai Lampuuk sejenak.

Tiket Masuk Pantai Lampuuk

Untuk menikmati pantai secantik Lampuuk, pengunjung tidak dikenai biaya yang besar. Tarif tiket masuk tergolong sangat terjangkau bagi semua kalangan. Tiket ini belum termasuk biaya parkir kendaraan dan wahana watersport yang tersedia.

Tiket Masuk
Harga Tiket Masuk  Rp3.000

Baca Juga: Tempat Wisata Terbaik di Aceh Besar

Jam Buka

Jika pantai biasanya terbuka 24 jam, lain halnya dengan Pantai Lampuuk. Pantai ini memiliki jam operasional yang wajib dipatuhi. Menjelang loket tutup, petugas pengelola akan meminta pengunjung untuk segera meninggalkan wilayah pantai. Pantai ini juga tutup pada hari besar Islam dan peringatan peristiwa tsunami.

Jam Operasional
Setiap Hari  08.00 – 18.30 WIB
Idul Fitri & Idul Adha  Tutup
Hari Peringatan Tsunami 26 Desember  Tutup

Pantai Lampuuk

Pantai cantik di Aceh BEsar
Pantai Lampuuk merupakan pantai wisata yang populer di Aceh Besar – Foto: Google Maps/Moh Anas

Belum banyak orang mengetahui pantai-pantai cantik di Indonesia tidak hanya ada di Jawa atau Bali. Di Aceh misalnya, ada Pantai Lampuuk yang pesonanya memikat. Warga setempat bahkan menjulukinya sebagai ‘Kuta dari Aceh’. Selain pantai yang cantik, banyak juga wisatawan mancanegara yang mengunjunginya.

Pantai Lampuuk adalah pantai wisata yang berada di Lhok Nga, Kabupaten Aceh Besar. Pantai ini sebenarnya sudah sangat populer sebagai destinasi wisata bagi warga lokal. Setelah terpuruk karena terjangan tsunami tahun 2004 lalu, pantai ini kembali ramai oleh wisatawan. Banyak daya tarik pantai ini yang membuatnya tak pernah sepi pengunjung.

Baca Juga: Wahana Impian Malaka Aceh Besar Tiket & Wahana

Keindahan Di Balik Teluk

Pantai Lampuuk dan tebingnya
Bentang alam pantai yang agak menjorok ke dalam dan terlindung dari angin oleh tebing di sekitarnya – Foto: Google Maps/Fajri

Keindahan pantai ini seringkali bersanding dengan Pantai Kuta di Bali. Keduanya memang sama-sama memiliki garis pantai yang panjang. Tak kurang dari 5 kilometer wilayah pantai yang tersaji di sini.

Bibir pantainya pun sangat luas dan landai. Hamparan pasir putihnya yang lembut dan bersih membuat Lampuuk menjadi pilihan tempat rekreasi. Selain itu kondisi kebersihan pantainya juga selalu terjaga.

Pantai Lampuuk berbentuk cekungan, membuat tampilannya bagaikan teluk kecil. Lokasi ini cukup menguntungkan karena membuatnya terlindung dari angin ganas. Meski menghadap langsung ke Samudera Hindia, lautnya cukup tenang dengan gulungan ombak yang bersahabat.

Tebing dan Laguna

Suasana sejuk di sekitar laguna
Keberadaan hutan pinus dan laguna menjadi pemanis wisata di sekitar pantai – Foto: Google Maps/The Fat Salim

Di sebelah utara, terdapat dinding tebing yang membatasi kawasan pantai. Bentang alam di sekitar dinding tebing karang ini menyajikan suasana yang agak berbeda. Alih-alih pohon kelapa atau palem, yang hadir di sini malah hamparan hutan pinus.

Tak jauh dari tebing, wisatawan bahkan bisa menjumpai sebuah laguna. Suasananya lebih sejuk karena bersanding dengan deretan pinus rindang di sekitarnya. Dengan berkunjung ke Lampuuk, wisatawan bisa mendapatkan dua suasana sekaligus. Bentangan laut biru dan pasir putih, serta hutan pinus rindang dengan laguna cantik.

Pemandangan alam di sekitar pantai ini tidak bisa diabaikan. Barisan perbukitan hijau siap memanjakan sejauh mata memandang. Pemandangan ini jadi nilai plus lainnya bagi pengunjung yang berwisata ke sini.

Surga Peselancar

Ombak bergulung di tepi pantai
Ombak yang sangat cocok untuk kegiatan selancar – Foto: Google Maps/Amini Sri

Debur ombak di pantai ini memang masih cukup ramah untuk kegiatan berselancar. Aktivitas ini sangat populer terutama di kalangan wisatawan mancanegara. Tidak heran jika pantai ini seringkali menjadi pilihan tempat berlatih surfing.

Pantai Lampuuk memiliki empat pintu masuk resmi. Keempat jalur tersebut dinamai Babah Satu hingga Babah Empat sesuai urutan dari selatan. Sedangkan Jalur Babah Tiga adalah pintu masuk yang populer di kalangan peselancar. Laut dekat jalur ini paling disukai karena ombaknya yang cocok untuk berselancar.

Rekreasi Nyaman

Pemandangan laut dari restoran tepi pantai
Fasilitas yang lengkap membuat Lampuuk jadi pantai wisata yang nyaman untuk rekreasi keluarga – Foto: Google Maps/Rahmad Syah

Hal lain yang membuat popularitas pantai ini bertahan adalah fasilitasnya. Di wilayah pantai yang luas itu, pengelolaan dilakukan secara serius. Ini bisa terlihat dari lengkapnya sarana dan prasarana yang tersedia.

Sarana penting seperti toilet, ruang ganti, dan ruang bilas bersih banyak tersedia di sini. Begitu juga gazebo yang tersebar di sepanjang area pantainya. Pantai ini bahkan memiliki penjaga pantai yang selalu mengawasi keamanan pengunjung. Wisatawan pun dapat menikmati rekreasi atau acara piknik keluarga dengan nyaman dan aman.

Di samping itu, terdapat banyak akomodasi penginapan. Bungalow merupakan jenis yang paling banyak dijumpai di sini. Tidak ketinggalan restoran, kafe, dan warung makan yang menyajikan hidangan laut segar. Jika ingin merencanakan liburan keluarga di Aceh, Pantai Lampuuk adalah salah satu rekomendasi terbaik.

Pilihan Watersport

Pengunjung bermain speed boat di sekitar pantai
Dengan garis pantai yang luas, Pantai Lampuuk adalah arena terbaik untuk bermain aneka watersport yang menguji adrenalin – Foto: Google Maps/Michélle LU

Jangan takut mati gaya saat menyambangi pantai ini. Selain piknik dan berenang, ada banyak aktivitas di sini. Salah satunya yaitu menikmati keseruan aneka wahana watersport.

Wisatawan dapat memilih beberapa jenis wahana yang tersedia. Mulai dari banana boat, donut boat, hingga snorkeling. Ya, pemandangan bawah laut Lampuuk juga tak kalah indah dari pantainya. Jadi, jangan sampai melewatkan aktivitas yang satu ini ketika datang kemari, ya!

Fasilitas Pantai Lampuuk

Fasilitas Pantai Lampuuk sangat lengkap dan memadai. Pantai ini memiliki area parkir, toilet dan ruang bilas, ruang ganti dan tentunya musala. Tidak terhitung banyaknya warung makan, kafe, dan gazebo yang tersedia di sini. Akomodasi penginapan seperti bungalow dan villa juga mudah dijumpai. Selain itu, Pantai Lampuuk juga dijaga oleh sejumlah petugas penjaga pantai.

Lokasi Pantai Lampuuk

Pantai Lampuuk terletak di Desa Meunasah Masjid, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar. Jaraknya kurang-lebih 15 hingga 17 kilometer dari pusat Kota Banda Aceh. Lokasinya sangat mudah dicapai dengan kendaraan pribadi atau kendaraan umum.

TIDAK ADA KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan berkomentar
Silakan masukkan nama Anda di sini

Exit mobile version