Pantai Pelabuhan Ratu
Harga Tiket Masuk: GRATIS Jam Buka: 24 jamNomor Telepon: -Alamat: Pelabuhan Ratu, Pelabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat, 43364Sukabumi telah terkenal sebagai kawasan pesisir dengan pantai yang indah. Salah satunya dan yang paling ikonik yaitu Pantai Pelabuhan Ratu. Pantai dengan sejuta pesona yang memikat hati wisatawan dalam negeri maupun mancanegara. Dan selain keindahan pantainya, wisatawan juga akan disuguhi berbagai daya tarik lainnya.
Beberapa aktivitas yang paling sering dilakukan misalnya, berselancar, berkuda hingga memancing. Pantai ini juga memiliki mitos yang dipercaya turun temurun oleh masyarakat setempat. Yang berkembang ke khalayak luas hingga para wisatawan. Terlepas dari kisah mistisnya, pantai ini tetap layak dikunjungi untuk berlibur.
Harga Tiket Masuk Pantai Pelabuhan Ratu
Untuk berkunjung ke Pantai Pelabuhan Ratu, wisatawan tidak perlu mengeluarkan biaya tiket masuk. Karena objek wisata ini tiket masuknya gratis.
Baca: GEOPARK CILETUH Tiket Masuk & Pesona Alam
Jam Buka Pantai Pelabuhan Ratu
Objek wisata ini dapat dinikmati kapan saja. Dari pagi hingga malam, ada saja aktivitas wisatawan di pantai ini.
Menikmati Alam Indah Pantai Pelabuhan Ratu
Pantai Pelabuhan Ratu menjadi lokasi yang seolah wajib saat musim liburan tiba. Berada di sekitar pantai wisatawan dapat menyaksikan hamparan lautan luas yang jernih, dengan ombak yang bergulung-gulung. Tak heran, karena pantai ini terletak berhadapan dengan Samudera Hindia yang begitu luas. Anginnya pun bertiup dengan cukup kencang, namun tetap menimbulkan rasa nyaman.
Pantainya memiliki dataran yang landai, namun juga ada bagian yang curam. Pasir lembut akan langsung menyambut wisatawan begitu menginjakkan kaki di atasnya. Warna kecokelatannya tampak semakin jelas tatkala tersapu ombak. Tak berhenti sampai di situ, pantai ini seolah memiliki segala pemandangan indah pantai.
Beberapa batuan karang dari kecil hingga besar, turut menjadi pemanis pemandangan pantai. Di hadapan pantai, wisatawan juga dapat melihat kawasan pegunungan yang berjejer panjang. Kemudian di kawasan tepi pantai terasa teduh dengan rimbunnya pepohonan hijau. Tak heran jika pantai ini menjadi favorit, karena memiliki hampir semua keindahan dalam satu tempat.
Baca: CURUG CIKASO Sukabumi Tiket Masuk & Pesona
Berselancar di Gulungan Ombak
Pantai Pelabuhan Ratu memiliki karakteristik ombak yang tinggi. Meskipun berbatu karang, tetap ada bagian yang tidak terdapat batu karang. Area yang cocok untuk berselancar. Setidaknya terdapat 9 titik yang bisa menjadi pilihan bagi peselancar.
Yaitu Karang Sar, Samudra Beach, Cimaja, Indicator, Batu Guram, Sunset Beach. Ada juga di Ujung Genteng, Ombak Tujuh, dan Karang Haji. Bahkan ombak di titik Cimaja mencapai ketinggian 4 meter. Yang tentu sangat cocok untuk berselancar, bahkan tak jarang wisatawan mancanegara berselancar di sini.
Karena tingginya ombak, kawasan ini hanya disarankan bagi peselancar profesional. Selain ombak, adanya batu karang juga menjadi alasan kenapa pemula tidak disarankan berselancar di sini.
Baca: Alun-Alun Surya Kencana Tiket Masuk & Daya Tarik
Acara Ritual Pesta Laut
Keunikan lain dari Pantai Pelabuhan Ratu yaitu merupakan tempat berlangsungnya Ritual Pesta Laut. Ritual ini biasanya berlangsung pada saat peringatan Hari Nelayan. Acaranya sendiri berupa prosesi budaya bahari masyarakat Sunda pesisir. Ritual ini telah berlangsung sejak zaman dahulu.
Dalam ritual laut ini, masyarakat adat melarungkan kepala kerbau dan sesaji lain ke tengah lautan. Hal ini sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan atas anugerah hasil tangkapan ikan. Selain pelarungan sesaji, ada juga acara lain yang menyertai prosesi ritual ini. Seperti kesenian lokal yang disimbolkan dalam tari-tarian yang mengiringi sepasang raja dan ratu.
Di hari yang sama, biasanya juga akan berlangsung pertunjukan hiburan. Seperti wayang, marching band, tari-tarian, dan lainnya. Ada juga kegiatan lain seperti bakti sosial, hingga berbagai lomba. Sehingga saat acara ini berlangsung, pantai akan semakin ramai dan meriah.
Baca: Sparks Forest Adventure Sukabumi Resort Rekreasi Lengkap
Berkuda Mengelilingi Pesisir Pantai
Jalan-jalan di pantai memang seru, menjejakkan kaki langsung di atas pasir yang lembut. Selain dengan berjalan, di pantai ini wisatawan juga dapat menyewa kuda. Bisa ditunggangi satu orang, atau dua orang. Dengan syarat salah satunya adalah anak kecil.
Berbelanja Ikan dan Aneka Hewan Laut
Di Pantai Pelabuhan Ratu, terdapat Tempat Pelelangan Ikan (TPI). Di sini, wisatawan dapat membeli berbagai macam ikan laut seperti Cakalang, Layur, dan lainnya. Tentunya, ada juga hewan laut lain seperti Cumi-cumi, Udang, dan lainnya. Semua ikan dan hewan laut di sini dijual dalam kondisi segar, karena merupakan hasil tangkapan nelayan sekitar pantai.
Wisatawan dapat membeli sebagai oleh-oleh atau menyantap langsung di tapi pantai. Bagi yang ingin langsung menikmati hidangan makanan laut bisa membawanya ke warung tepi pantai. Sedangkan jika ingin melihat proses pendaratan kapal nelayan, bisa datang di pukul 11:00 – 13:00 WIB. Di waktu tersebut, biasanya para nelayan baru datang mendaratkan kapal-kapal.
Baca: PONDOK HALIMUN Tiket Masuk & 5 Aktivitas Seru
Berfoto dengan Fenomena Alam Luar Biasa
Aktivitas yang menjadi kegemaran wisatawan ketika berkunjung adalah berfoto. Pemandangan pantai sendiri memang terlihat cantik untuk diabadikan. Apalagi, adanya batu-batu karang raksasa yang menjorok ke lautan, menambah indahnya pantai. Terutama ketika ombak datang menyapu kawasan batuan ini, hingga menimbulkan hempasan air yang unik.
Pagi saat pagi hari wisatawan dapat menyaksikan matahari terbit. Jika mendung, matahari tidak muncul, namun berganti dengan pemandangan indah lain. Yaitu adanya kabut-kabut tipis yang menyelimuti kawasan pantai, termasuk juga area batuan karang. Tampak mistis namun menarik dan unik.
Sementara di sore hari, saatnya berburu pemandangan matahari terbenam. Suasana pantai menjadi semakin ramai karena orang-orang turut serta mengabadikan momen. Langit yang biru dan cerah, perlahan berubah menjadi jingga karena pancaran sinar matahari. Perlahan-lahan, apa yang dilalui matahari tampak menjadi siluet hitam, hingga matahari terbenam.
Lokasi Pantai Pelabuhan Ratu
Wisata pantai ini berlokasi di Pelabuhan Ratu, Kecamatan Pelabuhanratu, Kota Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.