Lereng Gunung Merbabu terkenal memiliki banyak wisata yang menarik. Deretan wisata air terjun, perbukitan, hingga gardu pandang tersedia di sini. Baru-baru ini ada satu wisata menarik yang berada utara Gunung Merbabu yaitu Merbabu View yang terletak di Kabupaten Semarang.
Kawasan wisata ini cukup menarik karena mengombinasikan gardu pandang dengan café. Di sini wisatawan bisa menikmati beragam minuman sembari berteman pemandangan indah area pegunungan. Selain itu arsitektur dari cafenya sendiri juga sangat unik dan instagramable. Memiliki konsep semi outdoor wisatawan bisa memilih tempat duduk di dalam maupun di luar ruangan.
Meski berada di dalam wisatawan tetap bisa menikmati pemandangan di luar. Karena bangunan café ini didominasi oleh kaca bening. Berada di ketinggian sekitar 1.500 Mdpl memang tempat ini pas untuk menyaksikan panorama alam Merbabu lebih leluasa.
Harga Menu Merbabu View
Karena merupakan sebuah café tidak ada tidak ada tiket masuk untuk berkunjung ke tempat ini. wisatawan cukup memesan makanan dan minuman yang ada di sana. Harganya pun sangat murah dan terjangkau.
Harga Menu Merbabu View | |
Tiket masuk | Gratis |
Menu Makanan | Rp15.000 – Rp250.000 |
Menu Minuman | Rp5.000 – Rp23.000 |
Baca: BUKIT CINTA Ambarawa Tiket Masuk & Pesona
Jam Buka Merbabu View
Berbeda dari café pada umumnya, Merbabu View sudah buka sejak pagi buta. Jam operasionalnya sangat panjang karena buka sampai malam hari. Sehingga wisatawan bisa datang kapan saja ke café yang satu ini.
Jam Buka | |
Setiap Hari | 05.00 WIB – 20.00 WIB |
Café di Puncak Bukit Dengan Panorama Gunung
Café di puncak bukit saat ini memang sedang menjadi tren terbaru. Begitu halnya dengan Merbabu View yang berada di Desa Cunthel. Terletak di ketinggian 1500 Mdpl wisatawan bisa melihat dengan jelas gagahnya Gunung Merbabu dan Merapi.
Keunikan cafe ini terlihat dari bentuk bangunannya. Cafe ini memiliki bentuk segitiga dengan temboknya berupa kaca. Wisatawan bisa memilih untuk duduk di dalam maupun luar ruangan.
Tak hanya sekedar cafe, tempat ini juga menghadirkan camping ground. Sehingga sangat memungkinkan bagi wisatawan yang ingin bermalam di sini. Areanya sangat cocok untuk menikmati sunset atau kerlap-kerlip lampu kota di malam hari. Memiliki beragam menu dan harga yang terjangkau sehingga cocok untuk kunjungan keluarga.
Baca: DUSUN SEMILIR Semarang Tiket Masuk & 5 Wahana Seru
Pilihan Menu Yang Beragam
Merbabu View menghadirkan sajian menu yang beragam. Menu cafe ini merupakan kombinasi masakan modern dan tradisional. Selain menyajikan aneka hidangan kopi dan camilan kekinian, tempat ini juga memiliki menu tradisional yang unik.
Salah satu di antaranya adalah nasi goreng jagung. Menu tersebut menjadi salah satu andalan cafe ini. selain itu masih banyak lagi hidangan tradisional lainnya seperti mendoan hingga ketela goreng.
Baca: SEMARANG ZOO: Tiket Masuk & Atraksi
Spot Foto Menarik
Karena merupakan perpaduan tempat wisata dan café, Merbabu View juga menghadirkan beragam wahana foto yang menarik. salah satu yang paling jadi favorit yaitu bangunan berbentuk hexagonal dan seperti sarang lebah. Spot foto ini sangat besar dan terletak di sebelah bangunan utama cafe.
Wisatawan bisa naik ke bangunan berbentuk hexagonal tersebut. Dari atas pemandangan yang terlihat akan semakin cantik. Gunung Merbabu dan hijaunya hutan di lerengnya menjadi sajian utama yang memanjakan mata.
Selain itu ada spot foto lainnya yang tak kalah menarik seperti jaring yang berada di ketinggian. Wisatawan bisa rebahan di jaring tersebut dan menghasilkan foto yang instagramable.
Baca: AYANAZ GEDONGSONGO Tiket Masuk & Spot Selfie
Nongkrong di Cafe Menikmati Sunrise
Yang menarik adalah cafe ini buka sejak pagi buta atau tepatnya pukul 5 pagi. Sehingga bisa menjadi pilihan untuk menikmati panorama sunrise. Ketika pagi awan berarak di bawah bukit dan menciptakan pemandangan layaknya berada di atas lautan awan. Menyaksikan momen matahari perlahan muncul sembari menyeruput minuman hangat tentunya menjadi momen yang sangat nikmat.
Indahnya Sunset di Merbabu View
Café ini biasanya akan ramai ketika sore hari. Setelah berkeliling wisata di daerah Kabupaten Semarang, Merbabu View bisa menjadi pilihan tujuan akhir perjalanan. Ketika cerah pesona sunset di tempat ini sangat romantis dan menghadirkan pemandangan yang menawan. Lampu-lampu gantung yang mulai dinyalakan menambah keindahan dari cafe ini ketika senja tiba.
Nikmati Malam Hari di Merbabu View
Ketika malam tiba, pesona lain dari tempat ini akan menyambut. Dari Merbabu View wisatawan bisa melihat indahnya kerlap-kerlip lampu kota yang ada di bawah. Kumpulan gemintang di atas langit pun terlihat lebih cantik dari tempat ini. Menikmati sajian yang ada sambil bercengkerama dengan orang-orang tersayang pastinya akan menciptakan momen yang tidak terlupakan.
Selain itu setiap akhir pekan cafe ini juga melangsungkan live music pada malam hari. Iring-iringan musik dan lagu yang dinyanyikan akan mampu menambah suasana menjadi kian romantis dan syahdu.
Baca: Tempat Wisata di SEMARANG: 39 Rekomendasi Lengkap
Berkemah di Camping Ground
Bagi yang ingin bermalam, tersedia area camping ground yang dapat memuat cukup banyak tenda. Camping Ground ini berupa rerumputan datar dengan aneka bunga warna-warni di sekelilingnya. Di tengah area camping ada juga sebuah bulatan yang bisa dipakai untuk menyalakan api.
Fasilitas di Merbabu View
Café Merbabu View ini memiliki fasilitas yang sudah sangat lengkap dan memadai. di sini tersedia area parkir, toilet, mushola, spot foto, hingga area camping.
Lokasi Merbabu View
Cafe ini beralamat di Cuntel, RT.01/RW.01, Kopeng, Kec. Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Berjarak sekitar 42km dari pusat kota dan bisa ditempuh dalam waktu kurang lebih satu jam. Karena berada di pedesaan jalannya tidak terlalu besar dan menanjak.