Bus Lorena Harga Tiket dan Jadwal Keberangkatan

Bus Lorena

  • Harga Tiket: Rp365.000-Rp565.000
  • Nomor Telepon: 089666066666
  • Jadwal Bus: 09.00 WIB - 17.00 WIB
  • Rute: Jakarta, Semarang, Surabaya, Blitar, Kediri, Malang, Jember, Madura, Bali, Palembang, Pekanbaru, dll.
  • Alamat: Jalan K. Haji Hasyim Ashari No.15, RT.4/RW.5, Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia , 10150

BUS LORENA menjadi dambaan bus masa kini yang melayani kelas eksekutif dengan harga terjangkau. Tipe double decker yang menjadi andalan Bus Lorena juga telah menarik minat masyarakat untuk menggunakan transportasi umum dengan fasilitas premium.

Perusahaan otobus yang telah berdiri sejak tahun 1970 ini kini berkembang menjadi PT. Eka Sari Lorena Transport Tbk. Awalnya Bapak G.T. Soerbakti membangun bisnis transportasi darat jarak pendek untuk jalur Jakarta-Bogor, tetapi kini telah meluas mencakup Pulau Sumatra, Jawa, Madura, dan Bali.

Harga Tiket Bus Lorena

Tarif tiket bus AKAP Lorena masih tergolong relatif terjangkau. Harga tiket ini juga dapat berubah sesuai kepadatan jumlah penumpang. Bila bepergian saat musim liburan dan lebaran, pelanggan dapat memesan jauh-jauh hari agar memperoleh tiket yang sesuai keinginan. Berikut harga tiket Bus yang mendapat penghargaan ISO 9001-2000 untuk transportasi darat dengan pelayanan prima.

Kota Awal – Kota AkhirHarga
Jakarta – PalembangRp375.000
Bali – JakartaRp565.000
Jember – CirebonRp365.000
Jakarta – SurabayaRp415.000
Harga Tiket Bus Lorena

Baca: BUS SUMBER ALAM Jadwal, Harga Tiket, Fasilitas, Agen & Rute

Pilihan Rute Bus Lorena

Bus Lorena Double Decker dengan desain elegan dan modern. Sumber: Instagram/Lorenatransport.
Bus Lorena Double Decker dengan desain elegan dan modern. Sumber: Instagram/Lorenatransport.

Bus yang memiliki ciri khas warna hijau ini memiliki 500 armada yang siap sedia untuk mengantar penumpang. Setidaknya terdapat 60 rute berbeda di Sumatra, Jawa, Madura, dan Bali. Penumpang tak perlu khawatir karena Bus Lorena akan melewati jalur utama.

Rute di Pulau Jawa dan Bali bisa berangkat dari Jakarta menuju Cirebon, Tegal Semarang, Solo, Surabaya, Blitar, Kediri, Ponorogo, Madiun, Malang, Jember, Banyuwangi, Madura, dan Bali.

Kemudian perjalanan panjang antar pulau berawal dari Bandung menuju Bandar Lampung, Jambi, Pekanbaru, Baturaja, Tanjung Enim, dan Prabumulih. Rute lainnya tersedia dari Jakarta ke Palembang.

Sedangkan untuk di Pulau Madura, Penumpang dapat menikmati perjalanan nyaman dari Bangkalan, Blega, Sampang, Pamekasan, hingga Sumenep.

Baca: BUS SEMPATI STAR Harga Tiket, Fasilitas, Jadwal dan Rute

Jadwal Keberangkatan Bus Lorena

Dengan ratusan armada bus Lorena melayani banyak jam keberangkatan. Sumber: Instagram/Lorenatransport.
Dengan ratusan armada bus Lorena melayani banyak jam keberangkatan. Sumber: Instagram/Lorenatransport.

Jadwal keberangkatan bus akan berbeda bila memilih hari libur dan hari besar. Penumpang dapat memastikan dengan menghubungi agen terdekat atau melakukan pengecekan di aplikasi.

Bus Lorena juga menyediakan beragam alternatif waktu keberangkatan agar penumpang dapat memilih dengan leluasa.

Kota Awal – Kota AkhirJadwal
Tegal – Malang15.51 WIB
Jakarta – Semarang, Surabaya13.00 WIB
Jember – Tegal, Cirebon13.20 WIB
Jakarta – Lampung, Palembang, Pekanbaru13.00 WIB
Jakarta – Bali13.30 WIB
Jadwal Bus Lorena

Baca: BUS SAN Harga Tiket, Rute, Jadwal dan Fasilitas

Agen Tiket Bus Lorena

Agen Tiket Bus Lorena sudah tersebar di banyak Kota baik di Pulau Jawa Mapun Sumatera
Agen Tiket Bus Lorena sudah tersebar di banyak Kota baik di Pulau Jawa Mapun Sumatera. Sumber: Instagram/Lorenatransport.

Bagi penumpang yang tertarik naik Bus Lorena dapat menghubungi agen terdekat. Selain itu juga dapat membeli tiket lewat aplikasi daring atau telepon ke agen untuk memastikan jadwal dan ketersediaan tiket.

Pelanggan juga tak perlu risau karena agen tersebar di banyak tempat strategis. Pertama Untuk Pulau Sumatra sendiri terdapat di Pekanbaru di jalan Tuanku Tambusai nomor 294 dengan nomor HP 0811766266.

Sedangkan di Jambi bisa menghubungi nomor 081363183500 untuk agennya bertempat di Jl. Lingkar Barat 3 Simpang Rimbo, Jambi. Kemudian Di Palembang, agen bertempat di Jl. Kol. H. Burlian No. 65.

Sementara itu di Pulau Jawa terdapat agen di Jl. MH. Thamrin no. 1 Tangerang dan Jl. Raya Cikarang Cibarusah nomor 26, Cikarang. Sedangkan di Bogor dapat ditemui di Jalan Raya Tajur Nomor 106.

Selanjutnya untuk wilayah Jakarta, terdapat di Jl. Raya R.A. Kartini nomor 16 Cilandak dan di Terminal Pulo Gebang yang dapat ditelepon di nomor 08129236457.

Kemudian agen lainnya bertempat di Jl. Raya Siliwangi no. 379A Semarang, Jl. Arjuna No. 22A Surabaya, dan di Jl. Kelud No. 9, Kota Malang. Ada pula agen yang berada di Jl. Raya Bromo 100A Probolinggo yang dapat dihubungi di nomor 8993300366.

Di Denpasar Bali, terdapat 2 agen yang setia melayani kebutuhan penumpang, yaitu di Jl. Diponegoro 100 Blok A12 dan di Jl. Gatot Subroto Barat. Penumpang dapat menghubungi nomor 81287986877 untuk menanyakan ketersediaan tiket.

Terakhir ada di Madura yang memiliki agen di Terminal Wiraraja Sumenep, Terminal Ronggo Sukawati Pamekasan, Terminal Sampang, Terminal Baru Bangkalan, dan di komplek Pasar Baru Blega.

Baca: BUS RAYA Harga Tiket, Jadwal & Agen Penjualan

Jenis dan Kelas Bus Lorena

Interior Bus Lorena Executive Class. Sumber: Gmaps/Pool Lorena Karina.
Interior Bus Lorena Executive Class. Sumber: Gmaps/Pool Lorena Karina.

Bus yang sering disebut “ijo royo-royo” ini telah mengalami perkembangan pesat dengan perbaikan sistem, fasilitas, bahkan manajerial dalam pemasaran. Terbukti kini telah mengakuisisi PT. Ryanta Mitra Karina yang selanjutnya sering disebut Bus Karina.

Pelayanan prima dengan sabar, sopan, dan senyum menjadi motto Bus Lorena. Pada saat ini bahkan tak hanya menyediakan bus AKAP, tetapi juga Jabodetabek Residence Connexion, Jabodetabek Airport Connexion, Trans Jabodetabek Reguler. Serta terakhir ada bus listrik pertama di Indonesia yang beroperasi di BSD Jakarta.

Lorena Group juga bergerak di bidang logistik, pengiriman barang, rental kendaraan, airlines, palm oil plantation, dan Trans Jakarta Busway.

Bus Lorena menawarkan dua kelas premium yang patut penumpang coba, yaitu bus super executive double decker dan executive class.

Bus Super Executive Double Decker

Armadanya menggunakan Mercedes Benz OC 500 RF 2542 yang didesain untuk kapasitas hingga 44 seat dan konfigurasi kursi 2-2 membuat ruangan terasa lega. Lantai satu bus digunakan untuk 10 kursi penumpang, smoking area, dan toilet. Sedangkan lantai dua berisi 34 kursi yang nyaman dan empuk.

Kemudian untuk fasilitas lainnya ada AC, TV yang disediakan di kursi masing-masing, reclining seat, GPS, legrest, water dispenser, bantal, selimut, hingga makan gratis.

executive class

Sedangkan untuk kelas executive class, bus memiliki kapasitas 32 kursi dengan konfigurasi 2-2. Selain ada toilet, terdapat juga reclining seat, legrest, GPS, smoking area, dan TV LCD.

Penghargaan Bus Lorena

Bus yang mengedepankan keamanan penumpang ini mendapat beragam penghargaan ternama yang membuat perusahaan ini semakin dicintai masyarakat dan meningkatkan kepercayaan dalam memberi pelayanan prima.

Ragam penghargaan itu di antaranya yaitu dari Kementerian Perhubungan mengenai Managemen Transportasi Darat dan Depo Terbaik di DKI. Penghargaan Pemilihan Kinerja Perusahaan Otobis Terbaik Tingkat Nasional. Terakhir Pengemudi Bus AKAP Terbaik di DKI dan Indonesia.

Berikan Rating

4.3 - 26 Pembaca

Berikan Nilai

Bagikan konten ke:

Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *