7 Tempat Wisata Temanggung Paling Memikat

Dataran tinggi di Temanggung tentu bukan hanya memberikan udara sejuk. Pemandangan yang indah juga sayang untuk diabaikan begitu saja. Apalagi bagi penyuka tantangan dan wisata. Spot-spot kece di Temanggung tidak bisa terlewat begitu saja. Berikut daftar destinasi wisata Temanggung yang patut dikunjungi.

1. Wisata Embung Kledung Temanggung

Pemandangan danau dengan latar belakang pegunungan di Embung Kledung
Panorama Embung Kledung yang kerap disebut tidak kalah indahnya dengan Danau Kawaguchi di Jepang. Foto: Gmaps/taman udin

Letaknya hanya berjarak 20 kilometer dari pusat Kota Temanggung. Lebih tepatnya beralamat di Desa Kledung, Kecamatan Kledung, Temanggung. Embung yang berada di ketinggian 1.600 mdpl ini awalnya berdiri untuk mengatasi kekeringan dan pengembangan kawasan hortikultura. Namun seiring berjalannya waktu, semakin banyak wisatawan yang mengunjungi tempat ini.

Berlatarkan Gunung Sindoro dengan udara yang sejuk, banyak yang menyebut pemandangan di sini tidak kalah dengan Danau Kawaguchi di Jepang. Selain itu, tersedia juga gardu pandang untuk menikmati pemandangan yang lebih luar.

Ada pula kawasan agrowisata jika ingin menyaksikan beragam jenis bunga. Saat cuaca cerah, berfoto dengan latar belakang Gunung Sumbing dan Sindoro pasti sangat ciamik. Belum lagi saat ikan-ikan di Embung Kledung menampakkan diri di permukaan air.

Selengkapnya: EMBUNG KLEDUNG Tiket & Aktivitas

2. Taman Kartini

Taman Kartini menawarkan berbagai fasilitas permainan hingga kolam renang
Tersedia berbagai wahana permainan anak hingga kolam renang di Taman Kartini Magelang. Foto: Gmaps/aris amro

Lokasinya di Jalan Suwandi Suwardi, Kowangan, taman bermain sekaligus ruang terbuka hijau ini bisa menjadi salah satu tempat untuk berakhir pekan bersama keluarga. Taman Kartini dilengkapi dengan perpustakaan, pujasera, arena outbound hingga kolam renang. Taman ini berdiri sejak tahun 1976 dan mencapai puncak kejayaannya di era tahun 80-an hingga awal 90-an.

Pada masanya, Taman Kartini merupakan tujuan wisata utama di Jawa Tengah setelah Semarang. Saat ini, pengunjung bisa menikmati ruang terbuka hijau dan dua buah kolam renang dengan berbagai wahana permainan anak. Untuk menuju lokasinya memang harus memutar melintasi jalan masuk Kompleks Stadion atau Kompleks Perpustakaan Daerah Kabupaten Temanggung.

3. Wisata Alun-alun Temanggung

Alun-alun Temanggung bisa menjadi salah satu tujuan wisata akhir pekan di kota ini
Selain bersantai, pengunjung juga bisa melakukan berbagai aktifitas di Alun-alun Temanggung, salah satunya wisata kuliner. Foto: Gmaps/Pratiwi Mahardika

Wisata Temanggung lainnya yang tidak boleh terlewatkan adalah alun-alun. Di Alun-alun Temanggung, suasana pedesaan dan tembakau sangat terasa. Tampilan dan beberapa area foto pun menjadi daya tarik utamanya. Beragam fasilitas juga tersedia seperti tempat duduk, lapangan basket hingga arena skate.

Ada pula Masjid Agung yang berdiri megah di sekitar alun-alun, kemudian ada pendopo pemerintahan dan beberapa coffe shop di sekitarnya. Alun-alun Temanggung sepertinya cocok untuk menjadi tujuan liburan akhir pekan di Temanggung.

4. Pikatan Water Park

Wahana air di Pikatan Water Park
Pikatan Water Park menawarkan berbagai wahana air hingga dan outbound. Foto: Gmaps/Faisal MH

Tempat yang berada di Jalan Raya Pikatan, Mudal, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung ini adalah salah satu destinasi unggulan. Hawa sejuk dan suasana yang asri membuat pengunjung betah berlama-lama bermain air di Pikatan Water Park.

Objek wisata di Temanggung ini sudah berdiri sejak ratusan tahun lalu. Yaitu sejak masa Kerajaan Mataram Kuno. Nama Pikatan sendiri berasal dari nama raja saat itu, yakni Rakai Pikatan. Selain berenang, wisatawan juga bisa menjajal aneka aktivitas lain seperti outbound, ATV, flying fox hingga car game.

Selengkapnya: Pikatan Water Park Tiket & Aktivitas

5. Taman Kali Progo

Taman Kali Progo menjadi salah satu tempat untuk bersantai sambil menikmati udara sejuk Temanggung
Salah satu yang bisa dilakukan pengunjung di ruang terbuka hijau ini adalah melakukan fitness outdoor. Foto: Gmaps/Muhammad Malthuf Khabibie

Ruang terbuka hijau di tepi Sungai Progo ini menawarkan berbagai wahana dan fasilitas yang membuat nyaman pengunjungnya. Meski masih tergolong baru, taman ini mampu memberikan pengalaman seru yang menarik. Beralamat di Jalan Kranggan, Madureso, Projo, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung.

Beberapa wahana yang tersedia adalah plaza utama, shelter sawah, outbound anak, amplitheater alam, fitness outdoor dan masih banyak lagi lainnya. Areanya juga cukup luas. Selain bermain, pengunjung juga bisa berwisata kuliner. Salah satu yang paling banyak dijajakan yaitu buah duren. Sementara fasilitasnya terbilang cukup lengkap, mulai dari toilet, mushola, area parkir dan sejumlah fasilitas publik lainnya.

6. Taman Pengayoman

Taman Pengayoman merupakan salah satu pusat wisata kuliner di Temanggung
Taman Pengayoman menjadi salah satu pusat kuliner yang menawarkan aneka makanan khas Temanggung. Foto: Gmaps/CAHAYA DIGITAL TEMANGGUNG

Taman Pengayoman berlokasi di Desa Temanggung II, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung. Lebih mudahnya yaitu di belakang rumah dinas Bupati Temanggung. Kawasan taman seluas 6.000 meter persegi ini dilengkapi dengan 50 kios kuliner, sehingga sangat pas untuk dijadikan tujuan wisata kuliner di Temanggung.

Selain pusat kuliner, salah satu tempat wisata Temanggung ini juga menyediakan fasilitas Kamar Mandi/toilet, mushola, tempat istirahat hingga area bermain anak. Jika ingin menikmati suasana tempat ini dan bersantai, sebaiknya datanglah pada hari biasa. Sebab saat hari libur atau akhir pekan, Taman Pengayoman selalu dipenuhi oleh pengunjung.

7. Taman Wisata Posong Temanggung

Taman Wisata Posong menawarkan udara sejuk dan panorama khas pegunungan
Selain menikmati pemandangan, wisatawan juga bisa berkemah atau glamping di Taman Wisata Posong. Foto: Gmaps/Rofikah Sahrani

Letaknya di ketinggian 1.823 mdpl, sehingga tidak mengherankan kalau udara di tempat ini sangat sejuk. Alamatnya sendiri yaitu di Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung. Untuk daya tarik utamanya yakni pemandangan alam dengan pegunungan yang mengelilinginya. Taman Wisata Posong juga menawarkan spot-spot foto seperti gardu pandang dan spot kupu-kupu.

Yang tidak kalah menarik, wisatawan bisa menikmati panorama matarahari terbit dan tenggelam di Lembah Sindoro. Tersedia juga aktivitas outdoor seperti hiking, trekking dan flying fox. Bahkan, pengunjung juga bisa berkemah dengan memasang tenda atau glamping.

Selengkapnya: WISATA POSONG Tiket & Beragam Aktivitas Wisata Lengkap

Bagikan konten ke:

Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *