DANAU DARIZA Harga Tiket, Jam Buka & Fasilitas April 2024

  • Harga Tiket Masuk Danau Dariza: Rp30.000 - Rp1.709.100
  • Jam Buka: 08.00 - 21.00
  • Nomor Telepon: 081556666777 / 0262243696
  • Alamat: Jl. Cipanas Raya No. 44-45 Langensari Cipanas, Tarogong Kaler, Garut, Jawa Barat , Indonesia, 44151

Danau Dariza menawarkan tempat rekreasi di perairan danau yang sangat menarik. Meskipun danau buatan namun tampak cantik berdiri pada area seluas 3 hektar. Wisatawan bisa mengarungi danau menggunakan perahu. Sekilas tempat wisata ini mirip seperti wisata kota kanal di Venesia Italia.

Di tempat wisata ini juga terdapat berbagai permainan outbound. Akomodasi berupa hotel dan resort untuk wisatawan pun juga tersedia. Sehingga sangat cocok menjadi tujuan rekreasi bersama keluarga. Selain itu lokasinya di kaki gunung Guntur membuat tempat wisata memiliki panorama yang indah.

Harga Tiket Masuk Danau Dariza

Berbicara tentang harga sewa kamar di Danau Dariza cukup terjangkau. Namun harga dapat berubah sewaktu-waktu dan akan melonjak naik saat liburan atau hari raya. Jika tidak ingin menginap, pengunjung dapat menikmati berbagai fasilitasnya dengan membayar tiket mulai dari Rp30.000 – Rp40.000.

Jenis TiketHarga Weekday / Weekend dan Holiday
Tiket Masuk Kolam AnakRp30.000 / Rp35.000
Tiket Masuk Kolam DewasaRp35.000 / Rp40.000
Wahana: Animal Feeding, Pancingan Anak, Memanah, BerkudaRp5.000 – Rp35.000
PenginapanRp593.100 – Rp1.709.100
Harga Tiket dan Penginapan Danau Dariza

Baca: SABDA ALAM Garut Tiket Masuk & Aktivitas

Jam Buka Danau Dariza

Wisata Danau ini buka setiap hari dari pagi sampai malam hari. Pengunjung dapat menikmati tempat wisata ini seharian. Liburan di tempat ini akan lebih berkesan jika pengunjung menginap.

AreaJam Buka
Wisata08.00 – 21.00
Jam Buka Danau Dariza

Daya Tarik Wisata Danau Dariza

Daya tarik utama tempat wisata ini yaitu danaunya di mana pengunjung bisa melakukan kegiatan rekreasi. Pengunjung akan merasakan kenyamanan pada saat berada di sini. Karena tempatnya berlokasi di pegunungan yang terlepas dari hiruk pikuk aktivitas perkotaan. Berikut sejumlah daya tarik wisata Danau Dariza.

Hotel Dan Resort

Kamar hotel di atas Danau dariza
Kamar hotel di atas Danau dariza. Foto: google maps/Mrs. Irianita

Danau Dariza ialah resort mewah bintang 3 dan menyediakan berbagai tipe kamar. Uniknya kamar pada resort tersebut bertema rumah adat nusantara. Terlihat keberadaan rumah khas NTT, rumah Kasepuhan, rumah Gadang, dan Rumah Bali. Kamarnya dibangun di pinggiran danau serta dilengkapi beranda belakang yang menghadap ke arah danau.

Wisata Naik Perahu Seperti Di Venesia

Menaiki perahu di Danau Dariza
Menaiki perahu mengitari area sekitar danau. Foto: google maps/Alam Wildz

Menaiki perahu adalah kegiatan yang sayang untuk dilewatkan jika berkunjung ke sini. Fasilitas naik perahu ini gratis untuk pengunjung yang telah menyewa kamar. Perahu dapat dinaiki sepuasnya dengan daya tampung hingga 3 penumpang. Pengunjung boleh menaiki perahu di sepanjang danau sembari menyaksikan panorama sekelilingnya.

Danaunya tampak seperti Kota Venesia yang ikonik di Italia. Kota Venesia terkenal merupakan daerah yang mengandalkan transportasi air untuk menuju ke berbagai tempat. Jika di Kota Venesia, sambil menaiki perahu pengunjung menyaksikan rumah-rumah warga. Bedanya jika di Danau Dariza, mata pengunjung akan dimanjakan oleh rumah-rumah bergaya adat nusantara.

Baca: DARAJAT PASS Garut Tiket Masuk & Aktivitas

Pemandangan Gunung Guntur

Lokasi danau berada di dataran tinggi dengan ketinggian sekitar 800 sampai 1000 meter. Membuat daerah ini cukup dingin dengan suhu 18 – 20 derajat Celsius ketika malam harinya. Selain danau, pengunjung akan dimanjakan dengan panorama Gunung Guntur. Gunung berapi yang terkenal dengan air panas belerang tersebut tampak indah berbentuk kerucut.

Waterboom Sepanjang 38 Meter

Kolam renang
Kolam renang dan waterboom. Foto: google maps/Aprilya redzki purwanti

Resort Danau Dariza mempunyai 3 unit kolam renang. Mulai kolam renang dewasa, kolam anak-anak, hingga kolam air panas belerang, bisa dinikmati. Semua kolam renangnya berada di luar ruangan. Hal yang paling menarik di kolam renang ini adalah keberadaan seluncur waterboom sepanjang 38 meter.

Selain perosotan, ada juga wahana ember tumpah yang semakin menambah daya tariknya. Baik tamu yang menginap ataupun tidak, semuanya dapat menikmati kolam renang ini. Pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sesuai ketentuan. Harga tiket dewasa dan anak berbeda, dan anak di bawah 3 tahun digratiskan.

Baca: De Wisdom Garut Tiket, Wahana & Kafe

Area Bermain Anak-Anak

Pengunjung yang mengajak anak-anak dapat bermain di area ini. Pengelola telah menyediakan area permainan khusus anak-anak. Sehingga anak-anak akan senang pada saat berkunjung ke Danau Dariza. Ada permainan perosotan, ayunan, dan permainan memanjat untuk anak-anak.

Jogging Track

Di area resort terdapat jogging track yang dapat pengunjung gunakan untuk berolahraga. Jogging akan lebih menyenangkan di pagi hari karena mendapatkan udara sejuk. Di samping itu pemandangannya indah, terlebih pengunjung bisa melihat rumah-rumah adat yang desainnya menarik.

Outbound Di Danau Dariza

Danau Dariza menawarkan permainan outbound untuk pengunjung. Ada pilihan permainan outbound misalnya flying fox serta high rope. Kedua permainan itu memacu adrenalin dan menguji keberanian. Permainan outbound dapat dilakukan oleh dewasa serta anak-anak karena menerapkan standar keselamatan yang baik.

Peternakan Mini

Peternakan mini di Danau Dariza
Peternakan mini dengan berbagai hewan peliharaan. Foto: google maps/Hamdi Ashrinata

Pengunjung bisa berinteraksi dengan hewan peliharaan di area Danau Dariza. Hewan yang terdapat di peternakan mini yaitu angsa, merpati, kelinci, dan domba. Pengunjung juga bisa memberi makan hewan-hewan di sana. Kegiatan ini menyenangkan, terutama bagi anak-anak.

Kafe

Setelah lelah berekreasi dan mencoba berbagai aktivitas, pengunjung bisa menuju kafe. Nama cafe tersebut yaitu D’Cafe. Di sini pengunjung dapat memesan berbagai makanan untuk mengisi perut. Harga makanan dan minuman pun terjangkau.

Fasilitas

Fasilitas yang tersedia berupa banyak kamar lengkap dengan toilet, WIFI, dan berbagai layanan kamar. Ada fasilitas transportasi air untuk rekreasi, permainan outbound, playground anak. Tersedia juga kafe, jogging track, serta kolam renang.

Lokasi Danau Dariza

Wisata ala Venesia ini berlokasi di Jl. Cipanas Raya No. 44-45 Langensari Cipanas. Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44151. Dari Kota Garut menuju ke Danau Dariza berjarak sekitar 5,9 km. Bila ditempuh dengan berkendara akan memakan waktu hanya 13 menit.

Berikan Rating

4.5 - 29 Pembaca

Berikan Nilai

Harga dapat berubah sewaktu-waktu terutama pada saat peak season seperti Hari Raya Lebaran, Musim Liburan serta Natal dan Tahun Baru. Oleh karena itu ada baiknya pembaca langsung menghubungi kontak tempat wisata atau akomodasi terkait. Meskipun begitu kami juga secara berkala melakukan pembaruan harga.
Bagikan konten ke:

Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *