HEHA WATERFALL Tiket, Daya Tarik dan Lokasi April 2024

  • Harga Tiket Masuk HeHa Waterfall: Rp20.000 - Rp25.000
  • Jam Buka: 08.00 - 10.00 WIB
  • Nomor Telepon: 08111117912
  • Alamat: Jalan Kapten Harun Kabir, Kampung Baru RT/RW 003/004, Desa Cibeureum, Cisarua, Bogor, Jawa Barat , Indonesia, 16750

Heha Waterfall adalah perpaduan wisata alam dan kuliner dengan spot utama air terjun buatan. Air terjun buatan di tempat rekreasi ini memecahkan rekor sebagai yang terbesar yang ada di Indonesia.

Di sini, pengunjung dapat merasakan sejuknya kawasan hutan pinus dengan air terjun terasering. Wisata ini cocok bagi mereka yang berasal dari sekitar Jabodetabek dan ingin suasana rekreasi berbeda dari biasanya di kawasan Puncak.

Harga Tiket Masuk Heha Waterfall

Pengunjung Heha Waterfall memerlukan tiket masuk yang dibanderol mulai dari 20 ribu rupiah. Tiket ini belum termasuk biaya parkir kendaraan. 

Jenis TiketHarga
Tiket Masuk Hari Biasa / Akhir PekanRp20.000 / Rp25.000
Parkir motor, mobil, busRp10.000, Rp20.000, Rp40.000
Harga MakananMulai dari Rp30.000
Harga Minuman Mulai dari Rp15.000
Harga Tiket Masuk HeHa Waterfall dan Harga Menu

Jam Buka Heha Waterfall

Tempat wisata ini buka setiap hari dengan jam operasional mulai pukul 8 pagi hingga pukul 10 malam. Pengunjung yang ingin menikmati udara segar kawasan Puncak bisa datang pada pagi hingga siang hari. Jika ingin melihat keindahan gemerlap lampu penerangan di area wisata ini, jam kunjungan sore ke malam hari adalah waktu yang tepat.

Air Terjun Terbesar di Heha Waterfall

Heha Waterfall adalah tujuan rekreasi terbaru yang kini meramaikan kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor. Namanya mungkin tidak terlalu asing di telinga.

Ya, objek wisata ini masih berkaitan dengan beberapa tempat wisata bertajuk “Heha” yang ada di Yogyakarta. Pecinta jalan-jalan mungkin sudah akrab dengan Heha Ocean View, Heha Sky View, dan Heha Forest.

Sesuai namanya, tempat ini menyorot air terjun sebagai objek wisata utama. Akan tetapi, air terjun ini bukanlah air terjun alami yang memerlukan trekking atau hiking untuk mencapainya.

Tempat ini mengusung air terjun buatan berukuran raksasa sebagai daya tarik utamanya. Suasana asri dan sejuknya siap memanjakan pengunjung yang ingin mencari pelarian sejenak dari kota besar. 

Air Terjun Buatan Rekor MURI

air terjun buatan di HeHa Waterfall
Aliran air terjun buata di Heha Waterfall – Foto: Gmaps/Vee Kaa

Air terjun di Heha Waterfall merupakan objek artifisial yang menjadi sorotan utama tempat ini. Dengan bentuk terasering dengan beberapa tingkat, air terjun buatan ini bahkan berhasil memecahkan rekor MURI. Museum Rekor Indonesia mencatatnya sebagai air terjun buatan terbesar di Indonesia saat ini.

Struktur air terjun ini memiliki beberapa tingkat. Sekilas bentuknya menyerupai dam atau dinding bendungan. Di bawahnya terdapat kolam dengan jalan setapak melayang serta deretan sofa berbentuk lingkaran. Deretan sofa ini merupakan area VIP di mana pengunjung dapat berada dalam posisi terdekat dengan aliran air terjun.

Di tengah alirannya, membentang jembatan yang mengarah ke bangunan restoran. Jembatan ini juga merupakan spot foto andalan selain area duduk sofa di bawah air terjun. Dari jembatan ini pengunjung pun bisa mendapatkan pemandangan lanskap kawasan Heha Waterfall lebih luas.

Di seberang air terjun, terdapat sejumlah gazebo kaca dengan desain cantik. Sedangkan di ujung jalan setapak melayang ada panggung dengan desain atap kaca. Desain kaca ini memang menjadi salah satu ciri khas objek wisata Heha. Seluruh area wisata Instagramable ini dikelilingi hutan pohon pinus yang rindang dan teduh. 

Restoran

restoran Heha Waterfall
Suasana Blue Resto Heha Waterfall menjelang malam hari – Foto: Gmaps/Muhammad Fadil

Selain spot foto dan santai, Heha Waterfall menghadirkan restoran dengan beragam menu. Bangunan utama restoran menempati bangunan tiga lantai dengan rooftop. Di malam hari, restoran ini semarak dengan penerangan lampu berwarna biru. Itulah kenapa restoran ini bernama Blue Resto. 

Namun, secara umum area restoran ini menempati seluruh kawasan Heha Waterfall. Pengunjung dapat memesan makanan dari beberapa area duduk. Tersedia area sofa, gazebo kaca, dan bangunan utama. Pengunjung tidak perlu melakukan reservasi, namun setiap area memiliki syarat minimal pembelian.

Area sofa di bawah air terjun terbuka untuk pengunjung dengan pembelian minimal 1 juta rupiah. Sedangkan gazebo kaca tersedia untuk pembelian minimal 500 ribu rupiah. Area Blue Resto bebas minimal pembelian dan memiliki tempat duduk yang dapat menampung lebih banyak orang.

Menu yang tersaji merupakan perpaduan menu Nusantara dan Western-Asia. Meski tempat ini memiliki suasana yang eksklusif, namun harga makanan dan minuman masih terjangkau.

Pengunjung bisa menikmati menu yang tersedia dengan harga mulai dari 15 ribu rupiah saja. Seluruh menu yang disajikan tidak mengandung babi maupun alkohol.

Kios FnB dan Bar

kios makanan
Deretan kios makanan di luar area air terjun – Foto: Gmaps/Retno Vj

Jika restoran menempati area utama Heha Waterfall, ada deretan fnb stalls yang menyambut pengunjung setelah pintu masuk. Pengunjung akan menjumpai sejumlah kios makanan ringan yang beragam.

Seluruh kios ini mengelilingi taman dengan banyak tempat duduk. Pengunjung bisa leluasa menikmati makanan di meja-kursi outdoor atau bangku taman yang tersedia.

Sebelum memasuki kawasan air terjun, pengunjung akan disambut oleh bar minuman. Meski namanya bar, namun wisatawan tidak akan menemukan minuman beralkohol di sini. Jadi, wisatawan muslim tidak perlu khawatir.

Live Music

panggung live music
Panggung live music beratap kaca – Foto: Gmaps/Samsul Bahrul

Menikmati makanan tentu belum lengkap tanpa alunan musik yang menemani. Untuk itu, pihak Heha Waterfall rutin menghadirkan berbagai hiburan musik secara live setiap harinya. Pengunjung akan dihibur oleh penampilan dari beragam band dan penyanyi secara langsung.

Fasilitas

Fasilitas di Heha Waterfall yaitu area parkir yang luas, toilet umum, musala, jalur kursi roda, serta restoran, bar, dan deretan kios makanan. Tempat ini juga menawarkan berbagai area duduk dari beton, gazebo kaca, dan sofa. Ke depannya objek wisata ini akan menambahkan fasilitas glamping yang saat ini masih dalam pembangunan.

Lokasi Heha Waterfall

Heha Waterfall berada di Jalan Kapten Harun Kabir, Kampung Baru RT/RW 003/004, Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750. Rute menuju lokasi Heha Waterfall sama dengan jalan ke lokasi Taman Safari Indonesia. Hanya butuh waktu sekitar 45 menit hingga 1 jam untuk mencapainya dengan motor atau mobil.

Berikan Rating

4.5 - 23 Pembaca

Berikan Nilai

Harga dapat berubah sewaktu-waktu terutama pada saat peak season seperti Hari Raya Lebaran, Musim Liburan serta Natal dan Tahun Baru. Oleh karena itu ada baiknya pembaca langsung menghubungi kontak tempat wisata atau akomodasi terkait. Meskipun begitu kami juga secara berkala melakukan pembaruan harga.
Bagikan konten ke:

Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *