MONUMEN JAYANDARU Pusat Rekreasi Tengah Kota Sidoarjo Maret 2024

Monumen Jayandaru

  • Harga Tiket Masuk: Gratis
  • Jam Buka: 24 Jam
  • Nomor Telepon: -
  • Alamat: Jalan Jenggol No.21, Sidokumpul, Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Indonesia, 61212

Monumen Jayandaru adalah bangunan yang berada tak jauh dari alun-alun Sidoarjo. Berdiri pada tahun 2015, monumen ini kini menjadi ikon dari Kota Sidoarjo. Letaknya yang berada di jantung kota membuat Monumen Jayandaru selalu menjadi pusat perhatian. Tidak saja bagi masyarakat sekitar tapi juga bagi wisatawan yang melewati Sidoarjo. Bangunan monumen yang indah dan kawasan hijau di sekitarnya seakan memaksa wisatawan untuk mampir .

Monumen Jayandaru sangat cocok menjadi tempat rekreasi bersama dengan keluarga. Selain area taman yang cocok untuk bersantai. Di tempat ini juga tersedia berbagai macam wahana permainan yang akan membuat anak-anak senang. Tidak hanya siang hari pada saat malam suasananya akan semakin cantik. Hal ini karena kehadiran lampu warna-warni yang menyorot pada bangunan monumen. Selain itu adanya air mancur juga semakin memberikan kesan romantis di kawasan sekitar monumen.

Harga Tiket Masuk Monumen Jayandaru

Untuk berekreasi di Monumen Jayandaru tidak akan ada tarif tiket masuk. Wisatawan bisa sepuasnya berjalan-jalan menikmati keindahan bangunan monumen ini. Wisatawan baru akan mengeluarkan uang apabila ingin menaiki berbagai wahana permainan untuk anak-anak.

Harga Tiket Masuk Monumen Jayandaru
Harga tiketGratis

Baca: WATERPARK SUN CITY Sidoarjo Tiket & Wahana

Jam Buka Monumen Jayandaru

Tidak ada jam operasional yang berlaku di tempat wisata ini. Pengunjung bisa datang kapan saja untuk menikmati keindahan Monumen Jayandaru termasuk fasilitas di sekitarnya. Namun waktu terbaik yang biasa digunakan oleh wisatawan di tempat ini adalah sore hingga malam hari.

Jam Buka
Setiap hari24 Jam

Beragam Aktivitas di Monumen Jayandaru

Bangunan Monumen Jayandaru
Keindahan dari bangunan Monumen Jayandaru. Foto: Gmaps/Yusfire Virgianto.

Terletak di pusat kota Sidoarjo, Monumen Jayandaru menjadi favorit warga sekitar untuk berekreasi dan menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Selain itu tempat ini juga selalu ramai akan kunjungan wisatawan dari berbagai daerah. Selain keindahan bangunan yang artistik, di kawasan monument ini juga tersedia banyak aktivitas menarik untuk wisatawan.

Taman yang luas, berbagai wahana bermain untuk anak-anak dan penjual jajanan khas membuat area sekitar monumen sangat cocok sebagai tujuan rekreasi keluarga. Letaknya yang tidak jauh dari Alun-Alun Sidoarjo juga menjadi nilai tambah dari tempat ini. Bagi wisatawan luar kota, kawasan sekitar monumen juga cocok untuk sekedar bersantai dan wisata kuliner setelah seharian berkeliling tempat wisata di Sidoarjo.

Baca: DELTA FISHING Sidoarjo Tiket & Wahana

Sejarah Monumen Jayandaru

Ada cerita menarik dari sejarah berdirinya Monumen Jayandaru. Berdiri pada tahun 2015 ini memiliki ketinggian kurang lebih 25 meter. Di bagian atas monument terdapat patung Udang dan Bandeng yang menjadi ikon dari Kabupaten Sidoarjo. Patung Udang dan Bandeng tersebut melingkari padi, kerupuk dan kupang yang merupakan mata pencaharian penduduk di Sidoarjo.

Kemudian di bagian bawah terdapat kolam air mancur dengan sembilan pondasi berisi pot bunga. Yang menarik, awalnya pondasi ini adalah sembilan patung manusia yang menggambarkan aktivitas mayoritas penduduk Sidoarjo sebagai petani dan petambak. Namun patung itu akhirnya diturunkan karena menimbulkan protes dari berbagai pihak.

Baca: Citra Harmoni Waterpark Sidoarjo Tiket & Wahana

Bersantai di Monumen Jayandaru

Taman yang asri di Monumen Jayandaru
Wisatawan bisa menghabiskan waktu di taman untuk sekedar bersantai dan menikmati suasana di sana. Foto: Gmaps/Rud.

Kawasan hijau yang berada di Monumen Jayandaru membuat tempat ini menjadi favorit untuk sekedar bersantai menikmati pusat kota Sidoarjo. Barisan  Pohon-pohon tinggi menimbulkan suasana sangat teduh meski di siang yang terik sekalipun. Selain untuk bersantai, taman ini juga sering dipakai untuk berolahraga jogging atapun senam.

Ketika malam hari suasana di taman kian syahdu. Banyaknya lampu-lampu membuatnya nampak terang. Tak heran tempat ini juga menjadi salah satu andalan wisata malam di Sidoarjo. Setelah lelah berkeliling mengunjungi tempat wisata yang ada di Sidoarjo, menghabiskan malam di sini merupakan pilihan yang tepat

Baca: Candi Pari Kemegahan Bangunan Abad Silam

Wahana Bermain untuk Anak-Anak

Taman dengan banyak wahana untuk anak-anak
anak-anak bisa meningkatkan kreativitasnya dengan berbagai kegiatan, salah satunya adalah mewarnai. Foto: Gmaps/Ruzman Haqeem.

Kawasan sekitar monumen juga sangat ramah untuk anak-anak. Di tempat wisata ini tersedia banyak wahana bermain untuk anak-anak mulai dari Perosotan, ayunan, jungkat-jungkit dsb. Selain itu tersedia juga tempat untuk melatih kreativitas si kecil.

Kegiatan untuk anak-anak seperti mewarnai, membentuk benda menggunakan lilin hingga melukis. Dengan berbagai keseruan tersebut tentu si kecil akan betah dan senang berada di sini.

Spot Foto Menarik

Pengunjung berfoto di patung kuda selain itu banyak patung dan ornamem yang sangat menarik untuk menjadi spot foto. Foto: Gmaps/Lilin Nikmatuz Zakia.

Banyak sekali spot foto menarik yang terdapat di sekitar monumen. Yang paling utama tentu adalah bangunan monumennya. Wisatawan bisa berfoto di depan bangunan monument sebagai kenang-kenangan. Ketika malam bangunan monumen akan semakin cantik karena mendapat efek lampu. Sehingga bangunan monument dan air mancurnya nampak berwarna.

Selain itu masih banyak juga spot foto menarik di area taman. Aneka patung hewan, kursi dan meja batu yang estetis hingga miniatur lokomotif kereta api tersedia disana dan bebas digunakan untuk berfoto ria.

Wisata Kuliner di Monumen Jayandaru

Di kawasan sekitar monumen banyak pedagang yang menjual beraneka rupa jajanan kaki lima. Bagi pecinta wisata kuliner tentu akan langsung tergoda dengan berbagai jajanan yang ada. Di sini wisatawan bisa menemukan berbagai jajanan mulai dari telur gulung, bakso pentol, lumpia, jagung bakar, aneka sate-satean dan masih banyak lagi.

Fasilitas

Monumen Jayandaru juga sudah menyediakan berbagai fasilitas yang akan membuat betah dan nyaman. Disana terdapat area parkir, toilet, gazebo hingga tempat duduk yang banyak tersedia di area taman.

Lokasi Monumen Jayandaru

Monumen ini terletak di pusat kota Sidoarjo tepatnya di Jalan Jenggolo No.21, Rw1, Sidokumpul, Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo. Lokasinya bersebelahan dengan Alun-Alun Sidoarjo sehingga sangat mudah ditemukan.

Berikan Rating

4.8 - 21 Pembaca

Berikan Nilai

Bagikan konten ke: