ALUN-ALUN MAJALENGKA Tiket & Daya Tarik Mei 2024

  • Harga Tiket Masuk Alun-Alun Majalengka: Gratis
  • Jam Buka: 24 Jam
  • Nomor Telepon: -
  • Alamat: Majalengka Kulon, Majalengka, Majalengka, Jawa Barat , Indonesia, 45418

Alun-Alun Majalengka salah satu tujuan rekreasi favorit di Majalengka. Tempat ini baru saja mengalami proses renovasi dan diresmikan pada tahun 2021. Kini, alun-alun ini memiliki tampilan yang lebih menarik dan lebih nyaman sebagai tempat rekreasi. Meski destinasi wisata murah-meriah, banyak aktivitas menarik yang bisa dilakukan di sini.

Harga Tiket Masuk Alun-alun Majalengka

Tidak ada tiket untuk masuk ke Alun-Alun Majalengka. Wisatawan bisa beraktivitas di alun-alun ini secara gratis atau cuma-cuma. Adapun pengunjung yang membawa kendaraan dan parkir di sekitar alun-alun akan dikenai biaya parkir terpisah sesuai jenis kendaraan.

Jam Buka

Selain gratis, wisatawan bisa mengunjungi alun-alun ini setiap saat. Fasilitas umum ini terbuka untuk publik 24 jam setiap hari. Malam hari adalah waktu kunjungan yang disarankan. Pada malam hari, pengunjung dapat menikmati pemandangan air mancur dan temaram lampu penerangan yang tersebar di seluruh area.

Daya Tarik Rekreasi di Alun-Alun Majalengka

Alun-alun adalah ruang terbuka dan fasilitas umum yang biasa dijumpai di banyak daerah. Fasilitas ini merupakan ruang bagi masyarakat untuk menjalankan berbagai aktivitas. Alun-alun juga sering menjadi tujuan rekreasi karena murah-meriah dan selalu ramai. Salah satu alun-alun yang beberapa tahun belakangan populer adalah Alun-Alun Majalengka.

Taman kota yang merupakan area terbuka di pusat Ibukota Kabupaten Majalengka. Tempat ini masih satu kawasan dengan beberapa kantor pemerintahan penting. Di antaranya adalah Dinas Pendidikan Kabupaten, Pendopo Kabupaten, serta Masjid Agung Al-Imam.

Alun-alun ini baru merampungkan renovasinya di akhir tahun 2020. Penampilannya kini menjadi lebih modern dan minimalis dengan sentuhan gaya kuno yang ciamik. Fasilitasnya pun jadi lebih lengkap dan memadai. Membuatnya lebih menarik untuk disambangi sebagai destinasi rekreasi.

Lapangan Rumput Sintetis

Hamparan lapangan rumput sintetis di Alun-alun Majalengka
Lapangan rumput sintetis yang nyaman untuk anak-anak bermain – Foto: Gmaps/Dwi Teguh Purbo

Salah satu hasil renovasi Alun-Alun Majalengka yang mencolok adalah keberadaan lapangan rumput sintetis. Lapangan dengan pola berseling warna hijau muda-tua ini akan sedikit mengingatkan pada Alun-Alun Kota Bandung. Keduanya dibuat dari rumput sintetis yang empuk dan aman sebagai tempat beraktivitas.

Untuk menjaga kebersihan, pengunjung alun-alun wajib melepas alas kaki sebelum menginjak area ini. Ini juga agar area lapangan tetap aman dari benda-benda tajam. Pasalnya, lapangan ini adalah area favorit untuk segala usia. 

Anak-anak boleh bermain bola, berlarian, maupun bergulingan di sini. Rumput sintetisnya membuat lapangan ini empuk dan nyaman. Untuk sekadar duduk-duduk pun boleh. Namun, sebaiknya tidak membawa makanan atau minuman untuk tetap menjaga kebersihannya.

Air Mancur dan Lampu Taman

Lampu Taman di Malam Hari
Pemandangan alun-alun di malam hari – Foto: Gmaps/Shock Me!

Di sisi lain alun-alun, terdapat area air mancur. Area ini ada di sayap utara dan selatan. Air mancur ditanam agar rata dengan tanah. Sehingga air seolah-olah memancar langsung dari tanah.

Air mancur ini tidak selalu menyala. Pengunjung bisa menikmati keindahannya pada saat-saat tertentu saja. Karena rata dengan tanah, anak-anak bisa leluasa bermain air tanpa takut tersandung. 

Area ini berhiaskan lampu taman berbentuk pilar di kanan dan kirinya. Begitu juga di perbatasan menuju lapangan rumput sintetis. Pengunjung dapat menikmati indahnya kilau lampu alun-alun ini pada malam hari. 

Area Wisata Kuliner

Bangku-bangku dan Pohon Ketapang di pusat kuliner Alun-alun Majalengka
Tempat bersantai yang teduh dan asri – Foto: Gmaps/Amin Udin

Di sisi timur alun-alun, terdapat bangunan yang juga berfungsi sebagai area duduk dan berteduh. Bangunan ini dibuat dari susunan bata berwarna terakota. Di sini, pengunjung akan menjumpai fasilitas toilet dan barisan gerai untuk penjaja makanan.

Jumlah gerainya memang tidak terlalu banyak. Namun jangan khawatir, pengunjung masih bisa menemukan lebih banyak pedagang kaki lima di seberang jalan sisi timur. Gerobak aneka jajanan ini menyajikan berbagai camilan yang enak dan ramah di kantong. Pengunjung bisa menikmati makanan di bangku-bangku yang tersebar di area dalam alun-alun.

Jika masih belum puas dengan pilihan yang ada, pengunjung bisa beralih ke sisi selatan masjid. Menyeberang Jalan Siti Armilah, wisatawan akan bertemu dengan sebuah foodcourt. Jajanan di sini pun terbilang lengkap dan beragam. Tentu saja dengan harga yang tak kalah murah-meriah.

Area Olahraga

Alun-Alun Majalengka juga bisa menjadi tempat berolahraga yang nyaman. Tempat ini dikelilingi trotoar yang rapi dan bersih dari pedagang kaki lima. Pengunjung bisa jalan santai, joging, atau lari mengelilingi alun-alun.

Wisata Arsitektur Bersejarah

Beralih ke sisi utara, jika menyeberang Jalan KH Abdul Halim, terdapat bangunan bergaya kolonial. Sebuah patung orang sedang mengangkat obor di tangan kanannya berdiri kokoh di halaman bangunan tersebut. Pengunjung bisa melihat jelas plang nama gedung tersebut: Gedung Juang Majalengka.

Bangunan ini sudah ada sejak tahun 1860. Dulu, Gedung Juang merupakan tempat berkantornya Asisten Residen di zaman kolonial Belanda. Berkunjung ke sini akan menjadi wisata sejarah singkat yang menarik. Wisatawan dapat melihat dari dekat salah satu karya arsitektur kolonial yang klasik.

Masjid Agung Al-Imam

Masjid agung
Pemandangan Masjid Agung Al-Imam di malam hari – Foto: Gmaps/Khafid Maulana

Rekreasi ke Alun-Alun Majalengka belum lengkap jika tidak mengunjungi Masjid Agung Al-Imam. Masjid besar Majalengka ini berdiri megah di sisi barat alun-alun. Masjid ini juga mengalami renovasi bersamaan dengan alun-alun. Usianya hampir sama dengan alun-alun dan pendopo, yaitu sekitar 160 tahun.

Festival dan Acara Besar

Alun-Alun Majalengka juga sering menjadi lokasi berbagai acara besar di Majalengka. Festival, kirab, hingga pentas seni pernah diadakan di sini. Wisatawan bisa mengikuti akun media sosial seputar Majalengka untuk mengetahui kalender acara yang akan berlangsung.

Fasilitas

Fasilitas umum di Alun-Alun Majalengka yaitu bangku, toilet, dan foodcourt. Tempat wisata ini juga memiliki akses jalan masuk untuk pengguna kursi roda. 

Lokasi Alun-Alun Majalengka

Alun-Alun ini berlokasi di Kelurahan Majalengka Kulon, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Wisatawan bisa mengaksesnya dari Jalan Ahmad Yani atau Jalan Raya KH Abdul Halim.

Berikan Rating

4.5 - 23 Pembaca

Berikan Nilai

Harga dapat berubah sewaktu-waktu terutama pada saat peak season seperti Hari Raya Lebaran, Musim Liburan serta Natal dan Tahun Baru. Oleh karena itu ada baiknya pembaca langsung menghubungi kontak tempat wisata atau akomodasi terkait. Meskipun begitu kami juga secara berkala melakukan pembaruan harga.
Bagikan konten ke:

Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *