Srambang Park
Harga Tiket Masuk: Rp20.000Jam Buka: 08.00 - 17.00 WIBNomor Telepon: -Alamat: Hutan, Hutan Jogorogo, Jogorogo, Ngawi, Jawa Timur, 63262Tempat wisata dengan balutan cerita rakyat yang melegenda merupakan daya tarik utama Srambang Park. Taman wisata yang berlokasi di daerah Ngawi Jatim. Diresmikan di tahun 2017, pengunjung akan disuguhi pemandangan indah sisi timur laut Gunung Lawu.
Harga Tiket Masuk Srambang Park
Dengan biaya tiket masuk sebesar Rp20.000, pengunjung bisa mengelilingi area wisata dan mengambil foto di spot-spot menarik sepuasnya.
Baca: AIR TERJUN PENGANTIN Tiket Masuk & Ragam Spot Selfie
Jam Buka Srambang Park
Srambang Park Ngawi buka setiap hari dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore. Waktu terbaik untuk berkunjung di pagi hari dan hindari datang saat musim hujan guna menghindari longsor.
Daya Tarik Srambang Park
Pada awalnya, atraksi wisata dari tempat ini hanyalah Air Terjun Srambang yang melegenda. Kini pihak pengelola telah menambahkan berbagai sarana pendukung lainnya yang tak kalah menarik. Mulai dari spot foto yang instagrammable, hutan pinus yang ditata cantik hingga kolam renang dengan air pegunungan yang menyegarkan.
Baca: Kebun Teh Jamus Tiket Masuk & Aktivitas
Pesona Sejuknya Air Terjun Srambang Park
Air Terjun Srambang memiliki debit air yang cukup deras dengan ketinggian hingga 40 meter. Di sini pengunjung bisa menikmati dinginnya percikan air pegunungan yang membasahi wajah. Tempat ini juga area yang tepat untuk melepas penat dengan pemandangan yang indah dan suara gemericik air yang menenangkan.
Untuk bisa mencapai air terjun, pengunjung harus berjalan terlebih dahulu sejauh satu kilometer. Jika tidak ingin kelelahan, tersedia pula opsi untuk menggunakan ojek.
Baca: Coban Rondo Malang Tiket Masuk & Aktivitas
Legenda Jaka Tarub dan Sang Bidadari
Air terjun ini erat kaitannya dengan legenda Jaka Tarub. Diceritakan bahwa air terjun ini merupakan tempat mandinya para bidadari, termasuk Dewi Nawang Wulan.
Disinilah sang dewi bertemu Jaka Tarub. Tempat ini sekaligus menjadi tempat berpisah bagi keduanya. Dari situlah muncul kata Srambang yang artinya menengok. Sebuah pesan dari Jaka Tarub agar Dewi Nawang Wulan sering menengok dirinya dan anaknya.
Diselimuti dengan cerita yang melegenda, tak heran jika ada pengunjung yang membasuh wajah penuh harapan agar bisa awet muda seperti para bidadari. Bahkan ada saja pengunjung yang membawa pulang air dari sini dengan menggunakan botol.
Baca: COBAN TALUN Tiket Masuk & Wana Wisata
Kolam Renang Kaki Gunung
Pengunjung bisa menikmati sejuknya berenang di air Gunung Lawu. Pengelola telah menyediakan sarana kolam renang dengan desain yang unik. Terdiri dari beberapa undakan dan cat yang warna-warni membuat kolam renang ini terlihat sangat ceria.
Ditambah dengan seluncuran air akan menarik minat anak-anak untuk bisa bermain di kolam renang ini. Seolah ingin mengingatkan kembali akan legenda Jaka Tarub di tempat ini, pengelola juga membangun beberapa patung bidadari di tepian kolam.
Baca: Coban Rais Tiket Masuk & Ragam Wahana
Taman dan Hutan dengan Desain Kekinian
Taman bunga juga merupakan salah satu konsep yang diadopsi di obyek wisata ini. Di lereng bukit, terlihat taman bunga yang dibentuk seperti lambang hati. Tanaman bunga setinggi pinggang yang beraneka warna juga terlihat menyelimuti sisi bukit yang lainnya. Diantara taman ini juga ada sebuah miniatur kincir angin yang juga dijadikan spot berfoto oleh pengunjung
Berjalan menjelajah tempat ini tidak akan membosankan bagi para wisatawan. Berjalan santai di tengah hutan pinus mudah saja dilakukan pengunjung karena jalan setapaknya sudah cukup memadai.
Di sisi kanan dan kiri pengunjung bisa menikmati rimbunnya pepohon. Tanaman taman terselih diantara pepohonan, menambah keindahan hutan ini. Pengunjung juga bisa membuka hammock di antara dua pohon pinus sambil melepas penat dan menikmati sejuknya suasana kaki Gunung Lawu.
Baca: Pesona Keindahan Air Terjun Tumpak Sewu
Spot Foto Instagrammable
Spot foto banyak tersebar di berbagai sudut Srambang Park. Di atas jalan setapak, ada bola warna-warni yang menggantung di langit-langit hutan. Jembatan kayu di sini juga dihiasi oleh payung-payung beraneka warna yang bergelantungan. Jika ingin mendapatkan sudut pandang yang lebih baik, pengunjung bisa menaiki rumah pohon yang berada di sela-sela hutan.
Fasilitas yang Tersedia
Fasilitas yang tersedia di Srambang Park telah cukup memadai. Diantaranya adalah area parkir, gazebo untuk berteduh, musholla dan kamar mandi. Di sekitar obyek wisata juga terlihat warung-warung yang dikelola oleh penduduk setempat.
Rute & Lokasi Srambang Park
Akses menuju Srambang Park terbilang mudah dijangkau, dengan jalan yang sudah diaspal. Jika menggunakan angkutan umum, bisa naik dati Terimnal Ngrambe menuju obyek wisata Srambang Park.
Jika menggunakan mobil, pengunjung perlu memakirkan kendaraan sekitar 500 meter dari lokasi obyek wisata. Rute yang paling mudah adalah melewati Pasar Jogorogo.
Objek wisata ini terletak di Desa Girimulyo, Kecataman Jogorogo, Kabupaten Ngawi. Lokasinya berjarak 33 kilometer dari pusat kota Ngawi, dengan waktu tempuh 30 menit hingga satu jam.
Menurut informasi yang kami dapat, Srambang Park sudah dibuka untuk umum. Terima Kasih
Mohon maaf ingin bertanya. Apakah wisata srambang sudah dibuka? Terimakasih
Menurut informasi yang kami dapat, Wisata Srambang Park sudah kembali dibuka untuk umum. Pengunjung wajib memakai masker dan jaga jarak saat berkunjung. Terima Kasih
Sore, ingin menanyakan wisata srambang ngawi apa sudah dibuka ya?, terima kasih informasinya.
Dari informasi yang kami dapat, Srambang Park sudah kembali dibuka untuk umum. Pengunjung wajib memakai masker, mencuci tangan di tempat yang disediakan dan selalu jaga jarak. Terima Kasih
Mau nanya ni apakah srambang park ngawi sudah dibuka? Karna rencana hari kamis tgl 23 mau kesana, mohon dijawab
Menurut informasi yang kami dapat, per tanggal 1 Juli 2020 Srambang Park sudah kembali dibuka untuk umum. Terima Kasih
assalamu’alaikum saya mau menanyakan apakah wisata di srambang park ngawi sudah dibuka untuk umum? sekian terima kasih.
Menurut informasi yang kami dapat, Srambang Park rencana akan dibuka tanggal 1 Juli 2020, Namun karena beberapa pertimbangan, wisata belum dapat dibuka. Akan di-update jika sudah ada informasi terbaru. Terima Kasih
Butuh nomor call center srambang park. Apakah sudah mulai buka atau belum ya.trims
(Tolong secepatnya di bls)