Beranda Tempat Wisata

PANTAI CIBANGBAN Sukabumi Tiket & Pesona

0
Area tepi pantai cibangban sukabumi
Keindahan Area tepi pantai cibangban sukabumi. Foto: Google Maps/ Aulia Faris Humam

Pantai Cibangban

Harga Tiket Masuk: Rp3.000 - Rp22.000Jam Buka: 24 JamNomor Telepon: -Alamat: Jl. Raya Cisolok - Pelabuhanratu, Pasir Baru, Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat, 43366

Jawa Barat memiliki pantai yang terkenal bersih dan indah yaitu Pantai Cibangban. Lokasinya berada di Sukabumi, yang mana berbatasan langsung dengan Provinsi Banten. Pemandangan alam di kawasan pantai ini begitu indah dan sangat asri. Apalagi, pantai yang dikelola langsung oleh pemerintah desa setempat ini bebas dari sampah.

Meskipun objek wisata ini belum menyediakan wahana permainan air seperti pantai lainnya. Sebagai gantinya, wisatawan dapat menikmati aktivitas lain yang tak kalah seru. Beberapa diantaranya seperti berjalan di pantai, olahraga, berfoto, membeli ikan, atau menikmati kuliner. Bahkan, ada juga pengunjung yang melakukan susur pantai dari Cibangban menuju pantai lain yang segaris.

Harga Tiket Masuk Pantai Cibangban Sukabumi

Objek wisata ini menetapkan tarif masuk yang terjangkau. Harga tiket masuknya berdasarkan kendaraan yang dibawa pengunjung. Sehingga harga tiket sudah termasuk tarif parkir.

Harga Tiket Masuk
MotorRp3.000
Mobil, minibusRp12.000
Truk, bus besarRp22.000

Baca: PONDOK HALIMUN Sukabumi Tiket & 5 Aktivitas Seru

Jam Buka Pantai Cibangban

Objek wisata ini dapat dinikmati sepanjang hari. Namun umumnya wisatawan berkunjung dari pagi hingga sore hari.

Jam Operasional
Setiap hari24 jam

Santai Menikmati Indahnya Pantai Cibangban

Wisatawan tampak Bermain di Tepi Pantai
Wisatawan tampak Bermain di Tepi Pantai. Foto: Gmap/Yofri FH

Sejauh mata memandang, wisatawan akan disuguhi pemandangan indah lautan luas. Ombak bergulung cukup tinggi, dengan jernihnya air laut. Warna air tampak semakin biru ke tengah lautan, menandakan lautnya dalam. Deburannya berlarian jauh menuju ke bibir pantai, menghempas pasir yang ada di sekitarnya.

Pasir pantai ini berwarna cokelat tua dengan butirannya sangat halus. Sangat nyaman berjalan tanpa alas kaki di atas pasir pantai ini. Tampak beberapa batuan karang menyembul di tengah perairan laut. Meskipun berbahaya jika dipanjat, namun ada saja wisatawan yang berani memanjat untuk berfoto di atasnya.

Sekeliling pantai ini berpagar bukit karang dengan pepohonan rindang. Dari kejauhan tampak begitu hijau karena dedaunan dan semak. Sementara di sisi pantai, wisatawan dapat melihat jajaran warung dengan bangunan dari bambu. Serta beberapa pohon kelapa yang tumbuh tersebar.

Baca: Curug Sawer Sukabumi Tiket & Aktivitas

Berlayar dengan Perahu Kayu

Berlayar dengan Perahu Kayu
Berlayar dengan Perahu Kayu. Foto: Gmap/Hidayat Dayat

Jika ingin menikmati area lautan, wisatawan bisa mencoba berlayar dengan perahu nelayan. Di siang hari biasanya nelayan tidak melaut, sehingga banyak perahu berjajar di bibir pantai. Wisatawan dapat menawar salah satu perahu dan minta diantarkan untuk berkeliling. Untuk harganya sendiri juga bisa melakukan tawar-menawar dengan nelayan penyedia kapal.

Selama berperahu semilir angin lautan menambah kenyamanan ketika berlayar. Goncangan ombak yang menggoyangkan perahu memberikan sensasi tersendiri. Cipratan air laut membawa kesegaran tersendiri ketika terkena bagian tubuh. Wisatawan juga dapat melihat bukit-bukit karang yang melingkupi kawasan pantai.

Semakin ke lautan,akan terlihat puluhan bagan. Bagan adalah tempat dari bambu, berbentuk panggung di lautan, yang fungsinya untuk menangkap ikan. Bentuknya ini seperti pondok terapung, berjajar rapi, yang setiap hari dihampiri nelayan untuk diambil ikannya. Bagan yang ada di sini adalah milik nelayan yang tinggal di sekitar Pantai Cibangban.

Baca: 4 Pesona Curug Sodong Ciletuh Sukabumi

Berbelanja Ikan di Pantai Cibangban

Pantai Cibangban memiliki tempat pelelangan ikan yang ramai setiap harinya. Terutama saat pagi hari, di mana banyak nelayan yang baru pulang melaut. Kemudian para pedagang besar akan langsung mengerubungi tempat pelelangan ikan. Ada juga yang langsung menawar pada nelayan yang datang.

Wisatawan juga dapat membeli langsung di pelelangan tersebut. Tentu ikan-ikannya masih segar. Untuk membawa ikan ke rumah yang jaraknya cukup jauh, sebaiknya menggunakan box berisi es. Supaya kesegaran ikan tetap terjaga hingga sampai di rumah.

Selain itu, warung-warung yang ada di pinggir pantai juga dapat mengolahkan ikan. Dapat dimasak dengan aneka masakan yang menggugah selera.

Baca: CURUG CIKASO Sukabumi Tiket & Pesona

Pemandangan Senja Memukau

Senja di Pantai Cibangban
Senja di Pantai Cibangban. Foto: Gmap/Aldi Hadi Priatna

Bagi yang ingin mendapatkan pesona keindahan pantai datanglah pada saat sore hari. Karena saat senja, wisatawan dapat menikmati keindahan matahari yang terbenam. Kala hari mulai berganti malam, matahari sudah tidak terasa terik. Bulatan matahari tampak bergulir ke ufuk barat, bersiap kembali ke peraduannya.

Langit yang biru perlahan mulai berwarna oranye. Berganti karena pancaran dari sinar matahari. Pemandangan senja inilah yang membawa suasana semakin syahdu.

Sembari menunggu senja, wisatawan dapat bermain-main di kawasan pantai. Bisa bermain bola, atau sekedar berlarian dengan teman. Anak-anak pun dapat aman bermain, di bawah pengawasan orang tua.

Baca: SANTASEA WATERPARK Tiket & Wahana

Berfoto dengan Latar Belakang yang Indah

Objek wisata ini memiliki beberapa spot foto yang menarik. Lautan luas dapat menjadi latar belakang yang indah. Ditambah lagi perbukitan karang yang menambah keindahannya. Apalagi ketika ombak sedang tinggi dan menghantam batuan karang. Akan tercipta latar belakang indah ketika difoto.

Beberapa wisatawan ada yang memanjat batuan karang. Sembari bergaya di ujung batuan karang, dan seolah-seolah berpose sebagai penguasa lautan. Untuk mencoba pose ini, tentunya membutuhkan keahlian khusus dan kehati-hatian yang ekstra. Supaya tidak terjatuh karena karang yang ada cukup tajam.

Selain berfoto dengan HP atau kamera pribadi, ada juga tukang foto keliling. Tukang foto keliling akan membantu mengambil foto pengunjung. Bedanya, foto ini bisa langsung dicetak dengan ukuran sesuai keinginan pengunjung. Cocok jika ingin membawa kenang-kenangan.

Menikmati Kuliner Laut di Pantai

Menikmati Kuliner dengan Suguhan Pemandangan Indah
Menikmati Kuliner dengan Suguhan Pemandangan Indah. Foto: Gmap/agung firdaus

Selagi di pantai, sempatkan menikmati kuliner ikan di Pantai Cibangban. Berbagai olahan ikan laut tersedia. Ikan-ikan ini tentunya masih segar dan lezat. Manis gurih ikan laut yang dibakar, ditambah sambal, begitu menggugah selera.

Lokasi Pantai Cibangban Sukabumi

Objek wisata ini berlokasi di Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Berjarak kurang lebih 80 Kilometer dari kota Sukabumi dengan waktu tempuh mencapai 2,5 jam berkendara.

Exit mobile version