TAMAN SUROBOYO Taman Tepi Laut Beragam Daya Tarik Maret 2024

Taman Suroboyo

  • Harga Tiket Masuk: Gratis
  • Jam Buka: 24 Jam
  • Nomor Telepon: -
  • Alamat: Jl. Pantai Kenjeran, Kedung Cowek, Bulak, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia, 60125

Taman Suroboyo adalah salah satu ruang terbuka hijau yang ada di Surabaya. Bagi masyarakat yang sedang mencari tempat wisata yang murah meriah, taman ini bisa menjadi pilihan. Di dalam taman memiliki beragam fasilitas dan wahana. Hal yang paling menarik di sini yaitu patung Suro dan Boyo dengan ukuran raksasa. Selain ukurannya yang besar, patung rumput laut yang menjadi hiasan pelengkap patung ini dibuat berbeda. Patung rumput laut yang ada di sini bercat hijau, tidak seperti patung Suro dan Boyo lainnya.

Tak hanya patung, daya tarik taman ini yaitu letaknya yang berada di sebelah Pantai Kenjeran.  Jika ingin melihat laut atau aktivitas nelayan, pengunjung tinggal berjalan kaki untuk sampai ke pantai ini. Karena berada di samping pantai, taman ini juga dekat dengan pasar ikan. Lokasi taman ini berada di seberang Sentra Ikan Bulak, yaitu pasar yang menjadi tempat penjual ikan segar hasil tangkapan nelayan. Bagi yang membawa anak-anak juga tersedia area bermain anak dan wahana lainnya, seperti mobil-mobilan.

Harga Tiket Masuk Taman Suroboyo

Berekreasi di Taman Suroboyo tidak dipungut biaya tiket masuk. Pengunjung hanya perlu mengeluarkan uang jika menyewa wahana mobil-mobilan. Untuk biaya parkir kendaraan dikenakan sesuai dengan jenis kendaraan yang dibawa.

Harga Tiket Masuk dan Wahana
Tiket masukGratis
Parkir motorRp2.000-Rp3.000
Parkir mobilRp5.000-Rp10.000
Mobil-mobilanRp10.000/anak atau Rp15.000/2 anak
Skuter miniRp10.000/anak
Perahu nelayanRp10.000/orang

Baca: Taman Harmoni Surabaya Tiket & Ragam Pesona

Jam Buka Taman Suroboyo

Taman Suroboyo beroperasi setiap hari selama 24 jam. Untuk mendapatkan suasana yang lebih tenang, datanglah pagi hari di hari biasa.

Jam Operasional
Setiap hari24 jam

Mengunjungi Patung Ikon Surabaya Terbesar

Pemandangan Taman Suroboyo dari atas
Daya tarik Taman Suroboyo ini yaitu patung Suro dan Boyo berukuran raksasa yang merupakan ikon dari Kota Surabaya. Foto: Google Map/Tri Bagus Wahyudi

Hal menarik yang ada di taman ini yaitu adanya patung Suro dan Boyo yang merupakan ikon dari Kota Surabaya. Selain di sini, lokasi lain dari patung Suro dan Boyo ini yaitu di depan Kebun Binatang Surabaya dan Skate & BMS Park. Keunikan dari patung ini yaitu patung rumput lautnya yang diberi pewarnaan hijau. Bahkan ukuran patung ini lebih besar di antara 2 patung Suro dan Boyo yang sudah ada sebelumnya. Tinggi patung ini yaitu 25,6 meter dengan ukuran diameter 15 meter dan dudukan setinggi 5 meter.

Patung Suro dan Boyo di sini tergolong baru karena peresmiannya baru pada tahun 2019. Patung ini karya seorang seniman dari Bali bernama I Wayan Winten. Pembuatan patung dengan ukuran raksasa dengan tujuan agar bisa terlihat dari darat maupun laut. Hal ini berkaitan dengan letak Kota Surabaya yang berada di area pesisir.

Baca: TAMAN MOZAIK Surabaya Tiket & Aktivitas

Menikmati Suasana Pantai Kenjeran

pemandangan senja di Pantai Kenjeran
Bila mengunjungi ke sini pengunjung juga bisa sekaligus berwisata dan menikmati pemandangan matahari terbenam di Pantai Kenjeran yang letaknya di samping taman. Foto: Google Map/Arya Eka Saputra

Lokasi taman ini terletak di sebelah Pantai Kenjeran. Karena letaknya tersebut, pengunjung yang ada di taman ini hanya perlu berjalan kaki untuk sampai ke pantai. Dari tepi pantai, pengunjung bisa mengamati aktivitas nelayan dengan jelas.

Selain itu, ada beberapa nelayan yang menyewakan perahunya untuk berkeliling di laut. Dari pantai ini, pemandangan yang selalu ditunggu yaitu matahari terbit dan terbenamnya. Tak kalah dengan pantai lain yang ada di Surabaya, pemandangan di sini terlihat indah dan eksotis.

Dulu sebelum menjadi taman, kawasan ini memiliki kesan kurang terawat. Sebagai program penataan kota, daerah ini kemudian berubah menjadi sebuah ruang terbuka hijau yang luas. Di area taman, banyak ditanami aneka macam bunga agar terlihat lebih indah saat musim mekar.

Bersantai di Taman dan Belanja Seafood di Sentra Ikan Bulak

Tampilan depan Sentra Ikan Bulak di dekat Taman Suroboyo
Setelah bersantai di taman pengunjung bisa berbelanja ikan segar hasil tangkapan nelayan maupun ikan matang di sini. Foto: Google Map/Willy Singgih Chandrasasmita

Taman Suroboyo menjadi pilihan tempat bersantai bagi masyarakat Surabaya dan sekitarnya. Tidak hanya itu, banyak wisatawan lokal dan asing dari berbagai area dan negara juga tertarik untuk berkunjung ke sini. Suasananya yang indah dan asri menjadi daya tarik taman ini. Sebagai tempat bersantai, tersedia banyak bangku taman di setiap sudut taman. Bersantai di sini juga bisa dilakukan dengan berkeliling taman. Jalan setapaknya terburat dari perpaduan konblok, beton, dan ubin keramik sehingga nyaman untuk dilalui.

Setelah puas bersantai di taman, mari bergeser untuk berbelanja seafood di Sentra Ikan Bulak atau SIB. Di sini tersedia aneka ikan dan hasil laut lain dengan kondisi yang masih segar hasil tangkapan laut nelayan. Tidak hanya ikan yang masih segar, di pasar ini juga ada yang menjual ikan yang sudah matang dan bisa langsung dimakan. Apabila sudah merasa lapar saat berkunjung ke Taman Suroboyo, pengunjung bisa membeli makanan di foodcourt yang ada di SIB.

Baca: TAMAN PELANGI Surabaya Tiket & Atraksi

Area Foto Menarik di Taman Suroboyo

Pengunjung yang sedang berfoto di patung Suro dan Boyo
Salah satu tempat favorit berfoto di Taman Suroboyo yaitu di depan patung Suro dan Boyo yang merupakan ikon dari kota Surabaya. Foto: Google Map/Daniel Arif NUgroho

Salah satu tempat berfoto menarik yaitu di depan patung Suro dan Boyo. Dalam pembangunan Taman Suroboyo, Pemerintah Kota Surabaya memerhatikan potensi wisata foto yang ada di taman ini. Oleh karena itu, patung Suro dan Boyo di sini sengaja dibuat undakan agar potret patung bisa terlihat secara keseluruhan saat difoto. Selain patung tersebut, pengunjung juga bisa berfoto dengan pose duduk di bangku taman. Taman yang ada di belakang bangku akan menjadi latar foto yang bagus.

Selain patung tersebut, tempat lain yang bagus untuk berfoto yaitu di area taman dan jalan setapaknya. Berfoto di sini akan menghasilkan gambar yang menyejukkan karena dominasi pemandangan dengan warna hijau. Area foto selanjutnya yaitu jembatan yang ada di atas parit kecil yang masih berada di area taman. Tersedia beberapa jembatan sehingga tidak perlu menunggu untuk berfoto di sini. Tak kalah menarik dari jembatan, area bermain anak juga bisa menjadi tempat berfoto. Berhiaskan cat warna-warni akan membuat hasil foto menjadi semakin menawan.

Fasilitas di Taman Suroboyo

Taman Suroboyo tergolong area wisata yang nyaman karena memiliki fasilitas yang cukup memadai. Fasilitas tersebut yaitu toilet, lahan parkir, dan beberapa warung makan. Jika ingin menjalankan ibadah salat, pengunjung bisa melakukannya di musala yang tak jauh dari taman. Bagi yang membawa anak-anak, di sini tersedia fasilitas area bermain anak. Tidak hanya itu, di sini juga ada tempat penyewaan permainan anak seperti mobil-mobilan dan skuter mini.

Lokasi Taman Suroboyo

Taman Suroboyo terletak di Jalan Pantai Kenjeran, Kedung Cowek, Kecamatan, Bulak, Surabaya, Jawa Timur. Lokasi taman dekat dengan Sentra Ikan Bulak, Jembatan Surabaya, dan Pantai Kenjeran. Letaknya yang strategis dan dekat dengan area wisata lainnya membuat taman ini mudah ditemukan.

Berikan Rating

4.5 - 36 Pembaca

Berikan Nilai

Bagikan konten ke: