TELAGA REMIS Tiket, Jam Buka, Wahana dan Lokasi Mei 2024

  • Harga Tiket Masuk Telaga Remis: Rp20.000
  • Jam Buka: 08.00 - 17.00 WIB
  • Nomor Telepon: 085793366577 / 085224959666
  • Alamat: Desa Kaduela, Pasawahan, Kuningan, Jawa Barat , Indonesia, 45559

Telaga Remis merupakan destinasi wisata alam yang berada di Kabupaten Kuningan. Objek wisata ini menyajikan keindahan telaga alami di tengah kawasan hutan di kaki Gunung Ciremai yang asri. Wisatawan bisa menikmati beragam aktivitas dan wahana rekreasi di sini. Sangat cocok sebagai tujuan wisata saat musim liburan bersama keluarga atau orang terkasih.

Harga Tiket Masuk Telaga Remis

Tiket masuk ke Telaga Remis terbilang cukup terjangkau. Pengunjung hanya perlu membayar 20 ribu rupiah untuk satu orang. Tiket ini belum termasuk fasilitas rekreasi di dalamnya seperti flying fox dan sepeda air. Sedangkan pengunjung yang ingin memancing bisa melakukannya secara cuma-cuma di sini.

Jenis TiketHarga
Tiket MasukRp20.000
Parkir Rp3.000 – Rp5.000
Flying Fox, Sepeda Air, Sewa Ban Pelampung, MemancingRp5.000 – Rp20.000
Harga Tiket Masuk dan Wahana Telaga Remis

Jam Buka Telaga Remis

Telaga Remis buka setiap hari dari pagi pukul 08.00 hingga sore hari pukul 17.00. Waktu kunjungan paling ramai adalah di akhir pekan dan masa liburan. 

Aktivitas Wisata Di Telaga Remis

Sajian danau asri dan suasana alam yang masih natural suguhan utama kawasan wisata ini. Selain itu berbagai aktivitas menarik juga tersedia. Misalnya bermain sepeda air, memancing, mencoba wahana flying fox dan masih banyak lagi.

Menikmati Keindahan Telaga

Air Telaga Remis yang jernih
Jernihnya air telaga ini hingga dasarnya hampir bisa terlihat – Foto: Gmaps/AnanaCs wwtr

Daya tarik utama Telaga Remis tentu saja keindahan alamnya. Telaga ini memiliki luas sekitar 3 hektar dan dikelilingi oleh kawasan hutan alami. Perpaduan telaga dan hutan menghasilkan suasana yang asri, teduh, sejuk, dan menenangkan.

Terletak di kawasan kaki Gunung Ciremai, telaga ini memiliki air yang jernih dan dingin. Airnya tampak seperti berwarna kehijauan karena banyaknya ganggang yang tumbuh di dasar telaga. Namun, sebenarnya air telaga ini bersih dan menyegarkan. Saking jernihnya, pengunjung bisa melihat dasar telaga di bagian yang tidak terlalu dalam.

Di dasar telaga, banyak ditemukan kerang jenis remis. Ini juga yang membuatnya diberi nama Telaga Remis. Selain remis, telaga ini juga habitat bagi ikan air tawar, salah satunya ikan mujair. 

Area di sekitar Telaga Remis merupakan hutan yang masih terjaga keasliannya. Banyak pohon kayu keras yang tumbuh tinggi dan menjadi peneduh di sekitar telaga. 

Berenang dan Main Air

berenang di telaga
Serunya menikmati kesegaran air Telaga Remis – Foto: Gmaps/AnanaCs wwtr

Meski tidak terlihat bersih, namun kenyataannya Telaga Remis sering menjadi lokasi berenang. Banyak wisatawan terutama anak-anak yang sengaja datang untuk berenang dan bermain air. Mereka ingin merasakan kesegaran air telaga secara langsung.

Pengunjung boleh berenang di sini. Akan tetapi, hanya area di pinggiran telaga karena masih cukup aman. Tepian telaga cukup dangkal sebagai tempat bermain anak-anak. 

Piknik 

Piknik bersama kerabat
Menikmati suasana telaga dan hutan dengan piknik bersama – Foto: Gmaps/Sugianto Suarno

Teduhnya suasana sekitar Telaga Remis tentu mengundang siapa saja untuk bersantai. Suasana yang sejuk dan asri ini sering menjadi alasan pengunjung menggelar piknik. Wisatawan bisa datang membawa tikar dan menggelarnya di sekitar telaga. Nikmati aktivitas memakan bekal dengan gemeresik pohon dan riak air yang menemani.

Selain di tepi telaga, ada banyak area lainnya yang bisa jadi tempat piknik. Beberapa area terbuka tersedia jika pengunjung ingin tempat yang lebih leluasa. Jika kehabisan makanan atau minuman, cukup membelinya di warung-warung yang tersedia.  

Setelah selesai, sebelum pulang jangan lupa untuk menyambangi penjaja suvenir yang ada di sini. Ada berbagai pernak-pernik dari bambu dan kayu bernuansa tradisional Sunda yang menarik. Suvenir ini bisa menjadi kenang-kenangan manis kunjungan.

Main Sepeda Air dan Perahu Karet

Sepeda air Telaga Remis
Menyusuri telaga menggunakan sepeda air – Foto: GMaps/Agung Munizar

Ada dua pilihan untuk menikmati keindahan telaga ini. Pertama, berjalan kaki mengitari telaga. Pengunjung bisa berjalan menyusuri jalan setapak yang mengelilingi telaga alami ini. Namun, kondisi jalan di beberapa titik cukup sulit karena tanah licin terutama di musim hujan.

Kedua, wisatawan bisa mengitari telaga menggunakan sepeda air atau perahu karet. Pengunjung bisa menyewa wahana-wahana ini dengan biaya terjangkau. Wahana ini tidak hanya menarik bagi anak-anak, tetapi juga kalangan orang dewasa. Rasakan asyiknya menelusuri air telaga yang jernih bersama angin yang bertiup sepoi-sepoi.  

Meluncur dengan Flying Fox

Lintasan flying fox
Wahana flying fox melintasi telaga – FOto: Gmaps/Fajarr Sidiq

Selain perahu dan sepeda air, masih ada wahana hiburan lainnya yang menarik yaitu flying fox. Permainan ini mengajak pengunjung meluncur menyebrangi salah satu sisi telaga. Jalurnya tidak terlalu panjang, namun tetap jadi pengalaman yang mengasyikkan. 

Selain menantang, pengunjung juga bisa melihat keindahan telaga sambil meluncur. Tiket permainan flying fox ini juga masih cukup terjangkau. 

Memancing Ikan

Telaga Remis adalah habitat bagi beberapa jenis biota air tawar. Selain remis, pengunjung mungkin bisa menjumpai ikan mujair di sini. Asyiknya, siapa saja boleh menyalurkan hobi memancingnya di sini secara cuma-cuma.

Pengunjung hanya perlu membawa peralatan memancing sendiri. Setelah itu, pilih sudut telaga yang paling nyaman untuk mulai memancing. Wisatawan boleh membawa pulang hasil pancingannya atau memasak di tempat.

Camping

Area berkemah Telaga Remis
Berkemah di kawasan Telaga Remis – Foto: Gmaps/AnanaCs wwtr

Tempat wisata ini bisa menjadi lokasi berkemah yang menyenangkan. Tersedia banyak lahan terbuka yang luas dengan permukaan tanah yang rata. Wisatawan bisa leluasa mendirikan tenda dan camping di sini.

Fasilitas pendukung seperti sumber air bersih, toilet, dan musala sudah tersedia di sini. Jika kekurangan bekal bisa langsung melipir ke warung yang ada. Secara keseluruhan, Telaga Remis adalah kawasan yang nyaman untuk jadi tempat berkemah, baik sendiri maupun berkelompok. 

Fasilitas

Fasilitas yang tersedia cukup lengkap misalnya area parkir, toilet, musala, warung makanan dan minuman, toko suvenir, gazebo, dan area camping. Sementara itu fasilitas rekreasi yang tersedia yaitu flying fox, perahu karet, sepeda air, dan penyewaan ban renang.

Lokasi Telaga Remis

Kawasan wisata danau alami ini berada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat 45559. Lokasinya masih satu kawasan dengan Telaga Nilam. Untuk informasi dan pemesanan lokasi untuk keperluan acara tertentu, pengunjung bisa menghubungi nomor Whatsapp 085793366577 atau 085224959666.

Berikan Rating

5 - 1 Pembaca

Berikan Nilai

Harga dapat berubah sewaktu-waktu terutama pada saat peak season seperti Hari Raya Lebaran, Musim Liburan serta Natal dan Tahun Baru. Oleh karena itu ada baiknya pembaca langsung menghubungi kontak tempat wisata atau akomodasi terkait. Meskipun begitu kami juga secara berkala melakukan pembaruan harga.
Bagikan konten ke:

Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *