SUMBER UDEL WATERPARK Tiket & Wahana April 2024

  • Harga Tiket Masuk Sumber Udel Water Park: Rp20.000
  • Jam Buka: 06.00 - 17.00 WIB
  • Nomor Telepon: 0342802854
  • Alamat: Jl. Kalibrantas No.31, Bendo, , Kepanjenkidul, Kota Blitar, Jawa Timur, Indonesia, 66116

Jika berkunjung ke Blitar, jangan lupa mampir ke Sumber Udel Waterpark. Kata “Udel” adalah kata yang berasal dari Bahasa Jawa yang berarti pusar. Konon, mata air yang menjadi sumber air untuk Waterpark ini memiliki bentuk yang menyerupai pusar.

Selain menawarkan kesegaran airnya, taman rekreasi air ini juga menyuguhkan pemandangan hijau pepohonan. Bahkan terdapat pohon Beringin besar yang kabarnya berusia ratusan tahun.

Harga Tiket Masuk Sumber Udel Waterpark

Untuk bisa merasakan berbagai wahana permainan di sini pengunjung perlu menyiapkan biaya tiket. Harga Tiket masuk Sumber Udel Waterpark relatif murah hanya Rp20.000.

Baca: KAMPUNG COKLAT Blitar Tiket Masuk & Aktivitas

Kemudian untuk anak usia di atas 2 tahun sudah membayar tiket masuk. Harga yang sama berlaku untuk anak dan dewasa.

Jam Buka Sumber Udel Waterpark

Water Park buka setiap hari mulai jam 6 pagi hingga 5 sore. Namun untuk loket tiket tutup 1 jam lebih awal pada pukul 5 sore.

Aktivitas dan Wahana di Sumber Udel Blitar

berbagai jenis kolam
Sumber Udel Waterpark tempat rekreasi keluarga yang menawarkan berbagai wahana permainan seru. foto: Ahmad Zubaidi/google map

Wisata permainan air dan olahraga renang menjadi daya tarik utama. Ada banyak pilihan aktivitas dan wahana. Selain itu tidak perlu khawatir soal keamanan bermain air. Karena pengelola sudah menyiagakan lifeguard jika sewaktu-waktu terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Bagi yang tidak membawa perlengkapan untuk berenang dapat membeli atau menyewa pakaian renang. Begitu juga dengan pelampung karet bisa menyewa di waterpark. Berikut berbagai wahana dan permainan air yang ada di Sumber Udel:

Baca: MAKAM BUNG KARNO Blitar Tiket Masuk & Aktivitas

Kolam Anak

kolam dan wahana permainan khusus anak-anak
Kolam bermain anak dengan lengkap dengan seluncuran dan ember tumpah siap menghibur anak-anak. foto:  Zhio Hava/google map

Wahana ini memang cocok sebagai tempat bermain anak-anak. Ada berbagai permainan air yang bisa dijumpai di sini. Seperti Waterpark pada umumnya, di kolam anak, pengunjung bisa menjumpai wahana ember tumpah.

Ember raksasa yang berayun-ayun di atas panggung khusus berisi air. Saat air di ember sudah penuh, ember akan tumpah dan mengguyur bak air terjun yang tentunya sangat seru bagi anak-anak.

Selain itu, di kolam anak, pengunjung bisa bermain berbagai jenis air mancur seperti air mancur jamur dan air mancur ikan. Kemudian terdapat berbagai jenis perosotan. Mulai dari perosotan berbentuk kepala binatang hingga perosotan panjang yang berkelok-kelok.

Baca: BLITAR PARK Tiket Masuk Terjangkau Belasan Wahana Seru

Kolam Arus

Bagi yang sudah capek bermain di wahana bisa mencoba kolam arus. Selama berada di kolam jangan lupa menggunakan pelampung. Sambil bersantai di atas pelampung arus kolam akan membawa berkeliling area waterpark. Wahana ini juga cocok bagi yang ingin beristirahat tapi tetap di air.

Kolam Dewasa

Kolam yang satu ini cocok sekali bagi yang ingin memompa adrenalin. Di kolam ini, pengunjung yang berusia dewasa bisa menikmati aktivitas berenang di kolam renang yang memiliki perosotan setinggi 10 meter.

Kolam Standar Olimpiade

Pengunjung, terutama yang sudah dewasa, bisa mencoba berenang di kolam renang berstandar nasional yang didesain untuk turnamen. Jadi jangan heran jika melihat fasilitas tribune penonton di tepi kolam ini. Kapan lagi bisa berenang bak atlet di kolam berstandar nasional.

Flying Fox

flying fox melintas diatas kolam
Selain wahana air, pengunjung juga bisa mencoba wahana flying fox menlintasi kolam-kolam di Sumber Udel Waterpark. foto: PapaTama

Jika sedang tidak ingin berbasah-basahan atau masih belum puas setelah Lelah bermain air, pengunjung bisa mencoba wahana yang tak kalah seru ini yaitu flying fox! Wahana ini dibentangkan di atas kolam renang dengan ketinggian 10 meter dan memiliki panjang 80 meter. Jangan sampai menyesal karena tidak mencoba wahana ini.

Selain wahana-wahana seru di atas, pengunjung juga akan terhibur dengan gelaran musik secara langsung. Acara yang biasa berlangsung tiap akhir pekan di atas panggung hiburan. Jika haus dan lapar, pengunjung juga bisa berkeliling ke stand-stand yang menjual makanan dan minuman. Jadi tunggu apa lagi? Jangan lewatkan Sumber Udel Waterpark saat berkunjung ke Kota Blitar!

Alamat & Lokasi Sumber Udel Waterpark

Waterpark yang merupakan salah satu ikon wisata terbaik Kota Blitar ini berlokasi di Jalan Kali Brantas no. 31, Kelurahan Bendo, Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar. Lokasinya hanya berjarak kurang lebih 2 Km dari makam Bung Karno.

Berikan Rating

4.5 - 64 Pembaca

Berikan Nilai

Harga dapat berubah sewaktu-waktu terutama pada saat peak season seperti Hari Raya Lebaran, Musim Liburan serta Natal dan Tahun Baru. Oleh karena itu ada baiknya pembaca langsung menghubungi kontak tempat wisata atau akomodasi terkait. Meskipun begitu kami juga secara berkala melakukan pembaruan harga.
Bagikan konten ke:

5 Komentar

Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    • Selamat sore Kak Husna. Untuk informasi kunjungan rombongan, silakan menghubungi pihak Sumber Udel Waterpark ke nomor +62 823-3356-1241. Terima Kasih

  1. Telepon nya dihubungi kok GAK bisa ya?

    TK saya dari Kediri insya allah Selasa 23 mei mau kesana..

    • Selamat sore Kak Retno. Untuk reservasi kunjungan rombongan, bisa menghubungi pihak Sumber Udel Waterpark melalui Whatsapp ke nomor +62 821-3127-8632. Terima Kasih