WADUK DELINGAN Tiket Murah Cocok Untuk Bersantai April 2024

  • Harga Tiket Masuk Waduk Delingan: Rp3.000
  • Jam Buka: 06.00 WIB - 18.00 WIB
  • Nomor Telepon: -
  • Alamat: Desa Delingan, Karanganyar, Karanganyar, Jawa Tengah, Indonesia, 57716

Kabupaten Karanganyar yang meliputi daerah di lereng Gunung Lawu memiliki beragam pesona alam yang menawan. Berbagai wisata alam alam pegunungan pun bisa ditemukan di daerah yang berjarak sekitar 30 Km dari kota Solo ini. Baru-baru ini terdapat destinasi wisata yang sedang hits dan ramai menjadi perbincangan yaitu Waduk Delingan.

Berada tak jauh dari pusat kota, areanya merupakan sebuah waduk buatan dengan panorama pedesaan di sekitarnya. Bangunan waduk ini sebenarnya sudah ada sejak zaman penjajahan. Namun baru beberapa tahun ke belakang berkembang menjadi tempat wisata.

Pada mulanya Waduk Delingan adalah sebuah wadah air untuk saluran irigasi pertanian di daerah sekitarnya. Maka tak heran jika berkunjung ke tempat ini wisatawan akan melihat hamparan persawahan yang luas di sekelilingnya. Dari tempat ini pesona Gunung Lawu yang gagah pun terlihat sangat jelas. Bagi yang ingin mencari alternatif wisata yang tidak jauh dari pusat kota Karanganyar, maka Waduk Delingan sangatlah direkomendasikan.

Harga Tiket Masuk Waduk Delingan

Untuk bisa melihat keindahan dari tempat wisata ini wisatawan perlu membayar biaya masuk. Tidak perlu khawatir karena harga tiket di tempat ini sanggatlah murah. Tidak ada perbedaan harga tiket antara hari biasa dengan akhir pekan/hari libur. Namun ada biaya tambahan jika wisatawan ingin menikmati wahana yang ada, misalnya naik perahu.

Harga Tiket Masuk
Tiket MasukRp3.000
Parkir
MotorRp2.000
MobilRp5.000

Baca: KEBUN TEH KEMUNING Karanganyar Tiket & Aktivitas

Jam Buka Waduk Delingan

Tempat wisata ini buka setiap hari dan buka dari pagi hingga sore hari. Waktu favorit berkunjung ke waduk ini adalah pada saat pagi atau sore hari. Jika ingin melihat keindahan yang maksimal dari tempat ini maka datang ketika cuaca sedang cerah.

Jam Buka
Setiap Hari06.00 WIB – 18.00 WIB

Wisata Waduk Dengan Suasana Pedesaan

Pemandangan waduk dengan Gunung Lawu
Panorama khas waduk dengan Gunung Lawu yang nampak dari kejauhan. Foto: Gmaps/MAS SOLO

Meski letaknya tidak jauh dari pusat kota, namun nuansa pedesaan sangat terasa dari tempat ini. Berada di sebuah area persawahan, waduk ini tak hanya indah namun juga menyimpan sejarah yang panjang. Berdiri pada tahun 1926, Waduk Delingan diresmikan langsung oleh Kanjeng Gusti Mangkunegoro VII dari Keraton Mangkunegaran.

Apabila berkunjung ke sini sepanjang mata memandang wisatawan akan disuguhkan panorama pedesaan yang menyejukkan. Pesona Gunung Lawu pun tampak sangat jelas terlihat ketika cuaca sedang cerah.

Beragam aktivitas menarik bisa dilakukan di tempat ini. Sekedar bersantai menikmati keindahan waduk atau berkeliling area waduk. Bahkan uniknya wisatawan juga bisa berenang di sekitar waduk ini. Inilah yang menjadi sisi unik dan membedakan Waduk Delingan dengan wisata waduk yang lainnya.

Suasana Pagi Waduk Delingan

areanya cocok untuk kegiatan bersepeda
Bersepeda menikmati pemandangan waduk dengan udara yang sejuk menjadi aktivitas yang menyenangkan. Foto: Gmaps/ Salma Syarief

Pagi hari menjadi salah satu waktu favorit wisatawan untuk berkunjung. Pada saat pagi suasana asri dan segar masih sangat terasa. Udara yang berhembus pun sangat sejuk dan menyegarkan.

Saat matahari belum terlalu tinggi, tempat ini biasa dipakai untuk berolahraga seperti jogging ataupun bersepeda. Berlari mengitari waduk dengan panorama hijau khas pedesaan akan memberi pengalaman yang berbeda.

Baca: AGROWISATA AMANAH Tiket & Aktivitas

Berkeliling Waduk Dengan Perahu

Di obyek wisata ini juga sudah terdapat wahana perahu karet untuk berkeliling area waduk. Untuk satu perahu berkapasitas 8-10 orang sehingga cocok bagi yang datang dengan rombongan.

Selama berperahu wisatawan akan mendapat pelampung dan dayung sehingga akan sangat aman. Pesona pemandangan dari area tengah waduk pun sangat menawan. Sesekali juga akan terlihat ikan-ikan yang berenang di permukaan.

Baca: Alun-alun Karanganyar Wisata Murah Tengah Kota

Berenang di Waduk Delingan

Selama berperahu wisatawan pun bisa langsung menceburkan diri ke dalam air. Airnya yang segar dan bersih tentu saja sangat menggoda untuk segera berenang. Berenang di tengah waduk dengan panorama Gunung Lawu dari kejauhan memberikan sensasi tersendiri yang berbeda dari tempat lain. Berenang bersama dengan keluarga atau sahabat pastinya akan sangat seru dan bisa semakin mempererat hubungan.

Bersantai Menikmati Pemandangan

Bersantai di bangku-bangku tepi waduk
Wisatawan bisa sekedar duduk di tepi waduk sambil menyaksikan pemandangan yang menyegarkan. Foto: Gmaps/Wahyu Noeddin

Bagi yang tidak ingin beraktivitas gerak fisik juga bisa sekedar bersantai di tepi waduk sembari menikmati pemandangan yang ada di sekitar. Tersedia beberapa tempat duduk yang nyaman dan teduh.

Di area wisata ini banyak penjaja makanan yang sangat menggugah selera. Di sini wisatawan bisa menikmati telur gulung, cilok, bakso, aneka es dan masih banyak lagi. Menikmati pemandangan waduk dengan pesona pedesaan sambil menikmati beragam sajian yang ada tentu membuat betah berlama-lama.

Baca: Air Terjun Jumog Tiket & Aktivitas

Memancing di Waduk Delingan

Pesona di Waduk Delingan
Memancing dengan suguhan pemandangan indah di depan mata pastinya memberikan pengalaman yang berbeda. Foto: Gmaps/Setyawan Gorry

Di sekitar area waduk juga kerap kali menjadi lokasi favorit bagi yang hobi kegiatan memancing. Waduk Delingan dipercaya memiliki banyak ikan dengan beragam jenis. Tepi waduk yang teduh dengan anginnya yang sepoi-sepoi membuat kegiatan memancing tidak akan terasa membosankan.

Menikmati Momen Sunset

Pada saat sore hari waduk ini akan semakin ramai dengan wisatawan yang ingin menikmati romantisnya momen sunset. Pemandangan Waduk Delingan dan Gunung Lawu di kejauhan yang tersorot langit jingga menciptakan sebuah panorama yang begitu memanjakan mata. menikmati momen tersebut dengan orang tersayang pastinya akan menciptakan kenangan yang tidak akan bisa dilupakan.

Baca: Bukit Sekipan Tawangmangu Tiket & Aktivitas

Fasilitas Waduk Delingan

Sarana dan prasarana yang tersedia di tempat wisata ini sudah sangat lengkap dan bisa memenuhi segala kebutuhan wisatawan. di sini sudah tersedia area parkir yang luas, toilet, mushola, gubuk-gubuk untuk istirahat dan warung kuliner.

Lokasi Waduk Delingan

Obyek wisata Waduk Delingan beralamat di Desa Delingan, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Lokasinya tidak jauh dari pusat kota hanya berjarak sekitar 3 Km dan bisa ditempuh dalam waktu 10-15 menit.

Berikan Rating

4.8 - 29 Pembaca

Berikan Nilai

Harga dapat berubah sewaktu-waktu terutama pada saat peak season seperti Hari Raya Lebaran, Musim Liburan serta Natal dan Tahun Baru. Oleh karena itu ada baiknya pembaca langsung menghubungi kontak tempat wisata atau akomodasi terkait. Meskipun begitu kami juga secara berkala melakukan pembaruan harga.
Bagikan konten ke: